Sukses


5 Bintang Manchester United dengan Taksiran Transfer Tertinggi: Skuat Mahal Nihil Gelar Liga Inggris

Bola.com, Jakarta - Manchester United adalah salah satu klub paling sukses di dunia. Mereka mendominasi kompetisi domestik dan memenangi tiga trofi Ligfa Champions. Namun Setan Merah tampak sakit sejak kepergian Sir Alex Ferguson usai meraih gelar Liga Inggris pada musim 2012-2013.

Meski demikian, tim asuhan Ole Gunnar Solskjaer memiliki beberapa pemain berkualitas di jajaran skuat mereka. Musim lalu Setan Merah sukses menyegel posisi tiga besar Premier League. Musim ini mereka mendatangkan Edinson Cavani, Donny van de Beek, Alex Telles, Facundo Pellistri, danĀ Amad Diallo yang diharapkan bisa membantu United dalam upaya kembali menjadi tim terbaik di Inggris.

Selama bertahun-tahun, beberapa pemain terbaik dunia telah menghiasi Old Trafford. Mereka pergi dengan status legenda. Pemain seperti Cristiano Ronaldo dan Wayne Rooney menjadi superstar global di Manchester United, sementara Marcus Rashford dan Anthony Martial sedang berjuang mengikuti jejak kedua pemain hebat itu.

Berikut adalah lima pemain Manchester United paling berharga di peringkat skuad saat ini dalam urutan peningkatan nilai transfer mereka.

Video

2 dari 6 halaman

Harry Maguire (50 Juta Euro)

Manchester United menjadikan Harry Maguire sebagai bek termahal dunia pada musim panas 2019. Setan Merah membayar mahar transfer sebesar 80 juta poundsterling ke Leicester City. Di awal kedatangannya sang bek tampil memesona. Ia diberi ban kapten.

Belakangan, kinerjanya melempem. Mulai banyak orang mempertanyakan posisinya sebagai pemimpin tim. Nilai pasaran transfernya ikut turun hanya menjadi 50 juta euro.

Ā 

3 dari 6 halaman

Anthony Martial (60 Juta Euro)

Anthony Martial sudah lima musim berada di Manchester United. Pemain Prancis itu jadi langganan posisi inti setelah kedatangan Ole Gunnar Solskjaer, setelah gagal melakukannya di bawah Louis van Gaal dan Jose Mourinho.

Setelah menandatangani kontrak dengan Manchester United dalam kesepakatan uang besar pada musim panas 2015, Martial adalah remaja termahal di dunia saat itu. Meskipun perkembangannya tidak linier sejak saat itu, dia telah berkembang pesat dalam 12 bulan terakhir dan membentuk kemitraan yang mematikan dengan Marcus Rashford dan Mason Greenwood.

Nilai pasar Martial ikut naik. Kini ia dihargai 60 juta euro.

4 dari 6 halaman

Marcus Rashford (80 Juta Euro)

Lulusan akademi Manchester United, Marcus Rashford dengan cepat membuktikan dirinya sebagai salah satu pemain paling dicintai di generasinya. Inisiatifnya mengumpulkan makanan gratis untuk melayani anak-anak kurang mampu di Inggris melambungkan popularitasnya. Di sisi lain ia telah tumbuh menjadi pemain yang luar biasa di lapangan.

Wonderkid Manchester United satu ini muncul ke panggung di bawah Louis van Gaal dan secara bertahap menjadi pemain kunci untuk klub dan negaranya. Rashford adalah penyerang yang permainannya berkembang pesat di bawah Solskjaer. Ia amat cepat dan tajam.

Pemain berusia 22 tahun itu nilai pasarnya kini menembus 80 juta euro.

Ā 

5 dari 6 halaman

Bruno Fernandes (80 Juta Euro)

Bruno Fernandes telah menggemparkan Liga Inggris sejak menyegel kepindahan dengan transfer mahal (60 juta poundsterling) ke Manchester United pada Januari 2020. Gelandang asal Portugal ini mendapat banyak pujian karena tendangan jarak jauh, kemampuan bola mati, dan kualitas kepemimpinannya. Kehadirannya membuat United seperti terlahir kembali pada paruh kedua kompetisi.

Ia aktor kunci yang membantu Manchester United untuk bisa finis posisi ketiga di Premier League musim lalu.Ā  Bruno sekarang bernilai 80 juta euro di bursa transfer.Harganya akan melambung tinggi jika bisa mempersembahkan gelar buat Setan Merah musim ini.

6 dari 6 halaman

Paul Pogba (80 Juta Euro)

Pada musim panas 2016, Jose Mourinho mendatangkan Paul Pogba kembali ke Old Trafford. Setan Merah kehilangan gelandang serang bertalenta luar biasa tersebut dengan status bebas transfer ke Juventus. Pada akhirnya mereka membayar mahar 89 juta poundsterling untuk memboyongnya balik. Pogba menjelma menjadi pemain termahal di dunia.

Meskipun bakat Pogba tidak perlu dipertanyakan lagi, tak perlu dikatakan bahwa tugas keduanya di Manchester United tidak berjalan sesuai rencana. Pemain berusia 27 tahun ini tidak mampu menjaga konsistensi dalam permainannya selama lebih dari empat musim. Ia terus dikaitkan dengan kepindahan ke Real Madrid.

Kendati demikian, Pogba merupakan salah satu aset berharga Manchester United dan memiliki nilai pasarĀ  80 juta euro.

Sumber: Sportskeeda

Video Populer

Foto Populer