Sukses


Liga Inggris: Akhirnya Pecah Telur di Manchester United, Mesin Gol Edinson Cavani Mulai Panas?

Bola.com, Manchester - Manchester United meraih tiga poin saat menghadapi Everton dalam ajang Premier League. Laga ini ditandai gol pertama Edinson Cavani untuk MU.

Setan Merah berkunjung ke markas Everton pada laga pekan ke-8 Premier League 2020/2021, Sabtu (07/11/2020). Duel di Goodison Park itu dimenangkan tim tamu dengan skor 3-1.

Everton membuka skor saat laga baru berjalan 19 menit. Adalah Bernard yang mencatatkan namanya di papan skor.

Akan tetapi, tim tamu mampu membalikkan keadaan menjadi 2-1 melalui Bruno Fernandes. Gelandang asal Portugal itu menjebol gawang Everton pada menit ke-25 dan 32.

Tepat pada menit 82, manajer United Ole Gunnar Solskjaer memasukkan Edinson Cavani. Pemain asal Uruguay itu masuk menggantikan Anthony Martial.

Cavani tak membutuhkan waktu lama untuk mencatatkan namanya di papan skor. Pemain 33 tahun itu mencetak gol ke gawang Everton pada menit ke-95.

Menyambut umpan Bruno Fernandes, Cavani menaklukkan Jordan Pickford lewat sepakan kaki kanan. Gol tersebut membuat MU unggul 3-1.

Bagi Cavani ini merupakan gol pertamanya untuk Manchester United sejak bergabung dengan klub pada musim panas. Cavani direkrut secara gratis setelah kontraknya bersama PSG beakhir.

 

Saksikan video pilihan berikut ini:

2 dari 2 halaman

Tantangan Baru

Cavani merupakan pencetak gol terbanyak sepanjang masa PSG, yakni total 200 gol dalam 301 penampilan.

Statistik Opta menunjukkan, hanya Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo yang mencetak lebih banyak gol di lima liga top Eropa daripada Cavani, sejak penyerang tengah itu pertama kali tampil bersama Palermo pada 2007.

 

Sementara itu, tambahan tiga poin membuat posisi Manchester United naik ke peringkat ke-14 di klasemen sementara Premier League. Mereka mengumpulkan 14 poin dari tujuh pertandingan.

Sementara bagi Everton, ini merupakan kekalahan ketiganya musim ini. Mereka berada di posisi kelima dengan 13 poin dari delapan laga.

Pada laga selanjutnya, Manchester United akan bersua West Brom setelah jeda internasional (21/11/2020). 

 

Sumber: Bola.net

Disadur dari: Bola.net (Aga Deta, published 7/11/2020)

  • Edinson Cavani adalah seorang pesepak bola asal Uruguay.
    Edinson Roberto Cavani Gómez adalah seorang pemain sepak bola berkebangsaan Uruguay yang sekarang bermain di klub La Liga Valencia CF.
    Edinson Cavani adalah seorang pesepak bola asal Uruguay.

    Edinson Cavani

  • Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern
    Manchester United FC adalah klub sepak bola profesional yang berbasis di Old Trafford, Manchester Raya. MU bermain di liga utama Inggris.
    Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern

    Manchester United

  • Liga Inggris atau lebih dikenal dengan Liga Primer Inggris merupakan kompetisi utama di Inggris yang diikuti 20 tim untuk mendapatkan gelar

    Liga Inggris

  • Premier League

  • Bola.net

Video Populer

Foto Populer