Sukses


Presiden PSG Tak Mau Berspekulasi terkait Kemungkinan Mendatangkan Lionel Messi

Bola.com, Jakarta - Presiden Paris Saint-Germain, Nasser Al-Khelaifi tetap bungkam terkait rumor ketertarikan klub pada superstar Barcelona, Lionel Messi.

Messi menghadapi masa depan yang tidak pasti sejak menyerahkan permintaan transfer di Nou Camp pada musim panas ini, meskipun ia akhirnya dibujuk untuk tetap bertahan.

Namur, rumor seputar kepindahannya kembali merebak setelah Neymar mendesak PSG untuk merekrut bintang Argentina itu.

Itu telah memicu perdebatan apakah raksasa Prancis itu akan mendekati Messi, yang juga dikaitkan dengan Manchester City. Tetapi, Al-Khelaifi menolak untuk berspekulasi.

"Messi adalah pemain Barcelona. Saya tidak bisa membicarakan itu," jawab Al-Khelaifi dalam acara talk show Prancis Touche Pas a Mon Poste, dikutip dari Mirror, Sabtu (5/12/2020).

Neymar mengungkapkan keinginannya untuk kembali bermain dengan Messi setelah membantu PSG meraih kemenangan besar atas Manchester United di Liga Champions.

Penyerang asal Brasil itu menyebut Lionel Messi cocok untuk PSG dan akan memberikan dampak besar bagi tim.

 

Video

2 dari 2 halaman

Bujuk PSG

Neymar membujuk PSG untuk mengontrak Lionel Messi karena ia sulit kembali ke Barcelona.  

"Yang paling saya inginkan adalah bermain dengan Lionel Messi lagi, untuk dapat menikmati berada di lapangan bersamanya lagi," kata Neymar kepada wartawan Brasil (via Metro).

“Dia bisa bermain di tempat saya. Dia tidak akan punya masalah, saya yakin. Saya ingin bermain dengannya lagi dan saya yakin, musim depan, kami harus melakukannya," kata Neymar.

Saat Messi mengajukan keinginan transfer pada musim panas lalu, Neymar adalah satu di antara orang yang dietelepon Messi. Menurut kabar, Messi juga membicarakan kemungkinan kembali setim dengannya.

 

Sumber: Mirror

Video Populer

Foto Populer