Sukses


Harry Maguire dan 4 Pemain yang Pernah Berseragam Manchester United dan Leicester City

Bola.com, Jakarta - Leicester City dan Manchester United yang akan bertemu pada laga pekan ke-15 Premier League 2020/2021, merupakan dua tim dengan sejarah panjang di sepak bola Inggris. Sejumlah pemain pernah berseragam kedua kesebelasan, satu di antaranya Harry Maguire.

Bek yang kini berstatus sebagai kapten Manchester United itu ikut berjasa mengantar Leicester City keluar sebagai juara Liga Inggris beberapa musim lalu. Berkat penampilan meyakinkannya, Harry Maguire kemudian diboyong ke Old Trafford.

Di sisi lain, banyak pemain bintang yang sudah memperkuat kedua tim tersebut. Hal ini tak lepas dari reputasi mereka sebagai tim dengan sejarah panjang.

Bahkan, ada sejumlah pemain yang berstatus sempat memperkuat kedua tim tersebut. Hal ini tak lepas dari hubungan kedua tim yang tergolong apik.

Siapa saja para pemain yang sempat memperkuat Leicester dan Manchester United? Berikut lima di antaranya.

Video

2 dari 6 halaman

Jonny Evans

Jonny Evans mengawali karier sepak bola profesionalnya bersama Manchester Untied. Ia bergabung bersama Setan Merah sejak musim 2006.

Evans mengakhiri masa baktinya di Setan Merah pada akhir musim 2014/2015. Ia kemudian bergabung dengan West Bromwich Albion. Selama memperkuat United, ia tampil 198 kali dan mencetak tujuh gol.

Pada awal musim 2018, Evans bergabung dengan Leicester City. Bersama The Foxes, pemain asal Irlandia Utara tersebut menjadi salah satu pilar lini belakang. Sejauh ini, ia sudah tampil 84 kali dan mencetak tiga gol.

3 dari 6 halaman

Michael Keane

Sama seperti Evans, Keane juga mengawali karier sepak bolanya bersama Manchester United. Pemain kelahiran Stockport ini dipinang Setan Merah pada musim 2011.

Semusim bermain di tim reserve, Keane dipinkamkan ke Leicester City. Waktu itu, The Foxes bermain di Divisi Championship.

Selama memperkuat Leicester, Keane bermain dalam 27 laga. Ia pun mencetak tiga gol selama berseragam The Foxes. Keane sendiri mengakhiri masa peminjamannya di Leicester pada akhir November 2013.

Saat ini, Keane berstatus sebagai penggawa Everton.

4 dari 6 halaman

Tom Cleverley

Cleverley mengawali karier sepak bolanya bersama Bradford City. Pada usia 12 tahun, ia bergabung dengan Manchester United.

Selama 2007 sampai 2009, pemain kelahiran 12 Agustus 1989 ini bermain bersama tim reserve United. Ia juga beberapa kali bermain bersama tim utama pada sejumlah laga persahabatan.

Pada awal musim 2009, Cleverley bergabung dengan Leicester City. Berseragam The Foxes, ia sempat bermain 15 kali dan mencetak dua gol. Kebersamaan Cleverley dengan Leicester memang tak lama. Namun, ia sukses membantu The Foxes memenangi kompetisi League One dan mendapat tiket promosi ke kasta Championship.

5 dari 6 halaman

Harry Maguire

Maguire bergabung dengan Leicester pada 15 Juni 2017. Ia dipinang dari Hull City dengan mahar antara 12-17 juta Pounds.

Bersama Leicester, Maguire langsung menjadi sosok sentral di lini pertahanan. Pada musim 2017/2018, pemain kelahiran 5 Maret 1993 tersebut bermain penuh. Ia pun terpilih sebagai pemain terbaik musim tersebut.

Apiknya penampilan Maguire memantik hasrat Manchester United untuk memboyongnya. Pada Juli 2019, United mengajukan penawaran senilai 70 juta Pounds untuk memboyong Maguire. Tawaran ini kemudian dinaikkan menjadi 80 juta Pounds.

Tawaran ini diterima Leicester pada 2 Agustus. Banderol ini menjadikan Maguire sebagai pemain bertahan paling mahal di dunia.

Saat ini, Maguire masih menjadi salah satu pemain kunci United. Pemain jebolan akademi Sheffield United tersebut bahkan terpilih sebagai kapten Setan Merah.

6 dari 6 halaman

Jesse Lingard

Maguire bukan menjadi satu-satunya pemain yang bakal bereuni dengan eks klubnya pada laga antara Leicester City dan Manchester United. Selain Maguire ada lagi pemain dalam skuad United saat ini yang sempat berseragam Leicester City. Pemain tersebut adalah Jesse Lingard.

Lingard memulai karier sepak bolanya di akademi Manchester United pada usia tujuh tahun. Ia menjadi bagian dalam tim united kala memenangi FA Youth Cup 2010/2011.

Musim 2011/2012, Lingard sempat masuk ke tim senior United. Musim tersebut ia dua kali berada di bangku cadangan tim senior. Namun, ia tak sempat bermain dalam dua kali pemanggilan tersebut.

Pada 6 November 2012, Lingard -bersama Michael Keane- dipinjamkan ke Leicester City. Pemain kelahiran 15 Desember 1992 tersebut mengakhiri masa peminjamannya di The Foxes pada 2 Januari 2013. Total, ia bermain dalam lima pertandingan selama berseragam Leicester City.

Disadur dari: Bola.net (Dendy Gandakusumah/Serafin Unus Pasi, published 24/12/2020)

Video Populer

Foto Populer