Sukses


Paul Scholes: Bruno Fernandes Tak Layak Menangi Pemain Terbaik Liga Inggris Musim Ini

Bola.com, Manchester - Paul Scholes mengklaim Bruno Fernandes tidak layak menyabet penghargaan Pemain Terbaik Liga Inggris musim 2020/2021. Menurutnya, penghargaan itu nantinya lebih pantas dimenangi pemain Manchester City. 

Gelandang Manchester United itu tampil sensasional sejak gabung lebih dari setahun lalu. Bruno Fernandes terlibat langsung dalam terciptanya 40 gol dalam 40 pertandingan Setan Merah. Dia menyumbangkan 23 gol plus 17 asssit. 

Mantan pemain Sporting Lisbon itu berperan besar melejitkan Manchester United ke posisi kedua di Premier League musim ini. Namun, Scholes meyakini Fernandes belum layak memenangi penghargaan individual, karena belum memimpin klubnya menuju kejayaan. 

Di mata Scholes, pemain Portugal itu harus bisa harus punya pengaruh yang lebih besar untuk rekan satu timnya sebelum dianggap layak menyabet penghargaan individu. 

"Apa yang dia bawa ke tim United spesial. Dia mengarsiteki gol-gol, mencetak gol, bukan di laga-laga besar, tapi banyak," kata Scholes, saat berbicara di Optus Sport's Matchday Live, seperti dilansir The Sun, Rabu (3/3/2021). 

"Pada akhirnya, di Manchester United Anda berada di sana untuk memenangkan gelar dan pertandingan besar. Dia harus memiliki pengaruh yang lebih besar daripada itu."  

"Saya bisa memberinya sedikit alasan dengan bek tengah yang dimiliki United. Bagi saya, mereka membutuhkan banyak perlindungan, terutama di pertandingan besar melawan striker-striker yang hebat," imbuh Scholes soal Bruno Fernandes.

 

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini

2 dari 2 halaman

Masalah Manchester United

Scholes mengatakan gelandang bertahan Manchester United bermain terlalu ke belakang. Alhasil, Bruno Fernandes tidak mendapatkan cukup dukungan dari mereka, padahal itu penting. 

"Ini bukan hanya tentang kemampuannya. Dia membutuhkan pemain-pemain di sekitarnya, untuk menghalau pemain lawan, jadi dia bisa mendapatkan ruang dan mengeluarkan kemampuan terbaik," tutur Scholes. 

"Hal itu akan menjadi masalah bagi United, hingga mereka menemukan solusinya. Mereka butuh mendatangkan bek tengah yang dominan, menghalau bola," sambung legenda MU itu.  

Ketika ditanya apakah Bruno Fernandes layak mendapat penghargaan Pemain Terbaik PFA, Scholes skeptis.

“Dia seharusnya berada dalam daftar (kandidat), tidak ada keraguan tentang itu. Tapi saya selalu percaya bahwa para pemain terbaik adalah yang memperkuat tim yang memenangkan liga," ujar Scholes.

"Ada beberapa pemain Manchester City yang akan saya pilih sebelum Bruno Fernandes," tegas Scholes. 

Sumber: The Sun 

Video Populer

Foto Populer