Sukses


Liga Inggris: Boroknya di Manchester United Dibongkar Paul Pogba, Jose Mourinho Masa Bodoh

Bola.com, Liverpool - Paul Pogba menyebut Jose Mourinho selalu berseberangan atau menganggap pemain sebagai lawan ketika masih menangani Manchester United. Terkait komentar Pogba tersebut, Mourinho mengaku tak peduli.

Jose Mourinho adalah sosok yang membawa pulang Pogba ke Manchester United pada Agustus 2018. Ketika itu, manajemen MU menebus Paul Pogba dari Juventus dengan banderol 105 juta euro, sekaligus memecahkan rekor transfer.

Akan tetapi, hubungan gelandang Timnas Prancis itu dengan Mourinho memburuk. Bahkan, Jose Mourinho sampai mencopot Pogba dari jabatan wakil kapten Tim Setan Merah pada 2018.

Manajer asal Portugal itu selalu menepis rumor pertengkaran di antara mereka. Tetapi, Pogba kerap menjadi sasaran kritiknya saat mengalami periode sulit di Manchester United.

Jose Mourinho akhirnya didepak dari Old Trafford pada Desember 2018 dan digantikan Ole Gunnar Solskjaer. Paul Pogba pun menyebut jika perlakukan Mourinho dan Solskjaer kepada pemain sangat jauh berbeda.

"Apa yang saya miliki bersama Ole sekarang berbeda. Dia tidak akan berlawanan dengan para pemain," kata Pogba, seperti dilansir Sky Sports, Jumat (16/4/2021).

"Mungkin Ole tidak memilih mereka (untuk dimainkan). Tetapi, tidak seperti menempatkan mereka di pinggir seolah tidak eksis lagi. Itulah perbedaan Jose Mourinho dan Ole," imbuh Paul Pogba.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

2 dari 2 halaman

Tak Peduli

Mantan pelatih Chelsea itu mengaku tak peduli dengan ucapan Paul Pogba. Saat ini, Jose Mourinho hanya fokus mendongkrak posisi Tottenham Hotspur di klasemen Premier League.

Tottenham kini berada di peringkat ketujuh dengan nilai 50. Spurs hanya mendapatkan tambahan satu poin setelah bermain imbang 2-2 kontra Everton di Goodison Park, pada laga pekan ke-32 Premier League, Sabtu (17/4/2021) dini hari WIB.

"Saya ingin mengatakan bahwa saya tidak peduli dengan apa yang Paul Pogba katakan. Saya tidak peduli. Tidak tertarik sama sekali," tegas Jose Mourinho.

Sumber: Goal International

  • Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern
    Manchester United FC adalah klub sepak bola profesional yang berbasis di Old Trafford, Manchester Raya. MU bermain di liga utama Inggris.
    Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern

    Manchester United

  • Paul Pogba kini menyandang status sebagai Pemain Termahal di Dunia setelah dibeli Manchester United dengan harga 105 juta Euro.
    Paul Pogba kini menyandang status sebagai Pemain Termahal di Dunia setelah dibeli Manchester United dengan harga 105 juta Euro.
    Paul Pogba kini menyandang status sebagai Pemain Termahal di Dunia setelah dibeli Manchester United dengan harga 105 juta Euro.

    Paul Pogba

  • Jose Mourinho adalah pelatih kawakan yang pernah menangani sejumlah klub di liga bergengsi Eropa.
    Jose Mourinho adalah pelatih kawakan yang pernah menangani sejumlah klub di liga bergengsi Eropa.
    Jose Mourinho adalah pelatih kawakan yang pernah menangani sejumlah klub di liga bergengsi Eropa.

    Jose Mourinho

  • Liga Inggris atau lebih dikenal dengan Liga Primer Inggris merupakan kompetisi utama di Inggris yang diikuti 20 tim untuk mendapatkan gelar

    Liga Inggris

  • Premier League

Video Populer

Foto Populer