Sukses


Cetak Assist Lagi, Paul Pogba Masuk Buku Sejarah Liga Inggris

Bola.com, Jakarta - Paul Pogba membukukan rekor di Liga Inggris. Gelandang Manchester United itu jadi pemain pertama sepanjang sejarah Premier League yang sanggup mencetak lima assist dari dua pertandingan pembuka.

Manchester United harus puas hanya mencuri satu poin dalam lawatannya ke St Mary's Stadium, markas Southampton, dalam laga pekan kedua Premier League, Minggu (22/8/2021). Sempat tertinggal lebih dulu, Setan Merah hanya mampu bermain imbang 1-1 berkat gol penyama kedudukan yang dicetak Mason Greenwood.

Usai pertandingan, Mason Greenwood turut memuji Paul Pogba. Ia bersyukur Manchester United memiliki gelandang asal Prancis tersebut.

"Paul Pogba adalah pemain yang luar biasa. Ia memberikan assist, pemain yang cerdas, kami bersyukur bisa memilikinya," kata Greenwood.

"Saya rasa skuad ini sudah bagus. Kekuatan kami merata, jadi tiap pemain akan menampilkan yang terbaik demi menjadi starter," katanya lagi.

2 dari 4 halaman

Greenwood Tak Mau Ketinggalan

Greenwood tak mau ketinggalan. Ia tercatat sebagai pemain muda keempat yang mencetak dua gol beruntun pada laga pembuka Liga Inggris.

Tiga pemain lain yang pernah menorehkan catatan serupa yakni Michael Owen, Robbie Fowler, dan Wayne Rooney.

3 dari 4 halaman

Manchester United Samai Rekor Arsenal

Hasil imbang yang didapat Manchester United di markas Southampton sekaligus menyamai rekor Arsenal. Kedua tim kini sama-sama mengoleksi 27 laga tanpa kekalahan kandang.

Manchester United berpeluang mencetak rekor baru andai mampu terhindar dari kekalahan pada laga tandang berikutnya, yakni menghadapi Wolverhampton Wanderers pekan depan.

4 dari 4 halaman

Setelah Hasil Imbang Lawan Southampton, di Mana Posisi MU?

Video Populer

Foto Populer