Sukses


Liga Inggris: Baru Kembali ke Manchester United, Cristiano Ronaldo Disuruh Emak Pulang Kampung ke Sporting

Bola.com, Jakarta - Ibu Cristiano Ronaldo, Dolores Aveiro membujuk bintang Manchester United itu untuk kembali ke Sporting Lisbon sebelum dia mengakhiri kariernya.

Pemenang Ballon d'Or lima kali itu meninggalkan Juventus untuk kembali ke Old Trafford setelah 12 tahun. Dia langsung memberikan dampak dengan mencetak empat gol dalam tiga pertandingan pertamanya.

Ronaldo memiliki kontrak dua tahun dengan Setan Merah. Ibunya sudah merencanakan langkah selanjutnya dan ingin melihatnya kembali dengan seragam Sporting.

“Ronaldo harus kembali ke sini (ke Sporting), bagi saya dia akan ada di sini,” kata Aveiro kepada podcast ADN de Leao.

“Dia suka menonton pertandingan Sporting. Saya sudah mengatakan kepadanya: "Nak, sebelum saya mati, saya ingin melihat kamu kembali ke Sporting," kata Dolores.

Namun, dalam waktu dua tahun, Cristiano Ronaldo yang kini berusia 36 tahun itu tidak mungkin untuk pindah karema masih bisa bersaing untuk mendapatkan trofi di kompetisi top Eropa, terutama Liga Champions.

2 dari 4 halaman

Andalkan Anak

Dolores mengakui dia mungkin harus puas dengan Cristiano Jr., bahkan mengklaim anak berusia 11 tahun itu lebih baik dari ayahnya.

'Dia berkata, 'Mari kita lihat'. Tapi jika bukan [dia], itu Cristianinho! Di usianya, dia bermain lebih baik dari Ronaldo. Pada usia yang sama, Ronaldo tidak memiliki pelatih, tetapi hari ini Ronaldo adalah guru putranya," kata Dolores

Sebelum Ronaldo kembali ke Old Trafford, dia telah dikaitkan dengan kepindahan kembali ke Sporting dan presiden klub Federico Varandas yakin dia akan kembali.

“Saya pikir dia akan bermain di sini suatu hari nanti,” katanya pada bulan Mei.

Cristiano Ronaldo termasuk orang pertama yang mengirimi saya pesan untuk memberi selamat kepada kami atas kemenangan kejuaraan. Jelas kembalinya dia ke sini tergantung padanya: selain menjadi pemain hebat, Cristiano adalah penggemar berat Sporting," kata Varandas.

Sumber: Metro

3 dari 4 halaman

Jadwal Liga Inggris

Sabtu, 25 September 2021

  • Chelsea Vs Man City
  • Everton Vs Norwich
  • Leeds Vs West Ham
  • Leicester Vs Burnley
  • Man Utd Vs Aston Villa
  • Watford Vs Newcastle
  • Brentford Vs Liverpool

Minggu, 26 September 2021

  • Southampton Vs Wolves
  • Arsenal Vs Spurs

Selasa, 28 September 2021

  • Crystal Palace Vs Brighton
4 dari 4 halaman

Intip Posisi Tim Favoritmu

Video Populer

Foto Populer