Sukses


VIDEO: Prediksi Liga Inggris, Mohamed Salah Akan Uji Lini Pertahanan Arsenal

Bola.com, Jakarta Liverpool menjamu Arsenal dalam laga pekan ke-12 Liga Inggris 2021/2022, Minggu (21/11/2021) dini hari WIB. Duel di Anfield itu akan menjadi panggung bagi kedua tim untuk menuntaskan misinya masing-masing. Apa lagi Mohamed Salah dkk akan tampil habis-habisan di kandang setelah mengalami catatan yang cukup buruk di pekan terakhir.

Dalam laga terakhir Liga Inggris sebelum jeda internasional, Liverpool takluk 2-3 dari West Ham United, yang merupakan kekalahan pertama mereka pada musim ini.

Kontras dengan The Reds, Arsenal menang 1-0 atas Watford lewat gol tunggal Emile Smith-Rowe dan tak terkalahkan dalam 10 laga beruntun di semua kompetisi.

Jika melihat rekor pertandingan, Liverpool memang diunggulkan dalam pertandingan akhir pekan nanti. Namun, perlu menjadi catatan jika Arsenal sedang menemukan performa terbaiknya.

Mereka berhasil melakoni sepuluh laga terakhir tanpa kekalahan. Dalam empat laga terakhir, The Gunners berhasil meraih tiga clean sheet.

Jika duel nanti dimenangkan Arsenal, mereka akan menggeser posisi Liverpool di peringkat klasemen sementara Liga Inggris.

Namun, Liverpool tak ingin melakukan kesalahan seperti yang membuat mereka kalah dari West Ham United. Kebangkitan di Anfield akan menjadi misi utama The Reds meski tanpa sejumlah pemain penting.

Jadi, siapa yang akan menjadi pemenang di Anfield? Akankah Mohamed Salah akan berhasil mengobrak-abrik lini belakang The Gunners atau Arsenal yang ingin tren mereka berlanjut? Berikut ini video prediksi Liga Inggris antara Liveprool Vs Arsenal.

  • Liverpool FC merupakan klub tersukses asal Inggris di eropa. Raihan 5 trofi dari 7 final menjadi bukti betapa berbahayanya Liverpool di rana
    Liverpool FC merupakan klub tersukses asal Inggris di eropa. Raihan 5 trofi dari 7 final menjadi bukti betapa berbahayanya Liverpool di rana
    Liverpool FC merupakan klub tersukses asal Inggris di eropa. Raihan 5 trofi dari 7 final menjadi bukti betapa berbahayanya Liverpool di rana

    Liverpool

  • Raihan juara Liga Primer Inggris pada musim 2004-2005 tanpa menelan satu kekalahan pun yang dilakukan Arsenal hingga saat ini belum bisa diu
    Raihan juara Liga Primer Inggris pada musim 2004-2005 tanpa menelan satu kekalahan pun yang dilakukan Arsenal hingga saat ini belum bisa diu
    Raihan juara Liga Primer Inggris pada musim 2004-2005 tanpa menelan satu kekalahan pun yang dilakukan Arsenal hingga saat ini belum bisa diu

    Arsenal

  • Liga Inggris atau lebih dikenal dengan Liga Primer Inggris merupakan kompetisi utama di Inggris yang diikuti 20 tim untuk mendapatkan gelar

    Liga Inggris

  • Berita Video

Video Populer

Foto Populer