Sukses


Raih Pole MotoGP Prancis, Zarco Tak Menyangka Bisa Ungguli Marquez

Bola.com, Le Mans - Pebalap Yamaha Tech 3, Johann Zarco, tak menyangka mampu meraih pole position pada sesi pada balapan MotoGP Prancis yang akan berlangsung di Sirkuit Le Mans, Minggu (20/5/2018). Dia mengungguli jagoan Repsol Honda, Marc marquez.

Zarco bakal memulai start di posisi paling depan pada MotoGP Prancis setelah mencatatkan waktu 1 menit 31,185 detik pada sesi kualifikasi. Pebalap Prancis itu unggul 0,108 detik atas Marquez dan 0,196 atas Danilo Petrucci.

"Rasanya sungguh luar bisa dan sangat emosional buat saya. Saya tidak menyangka bisa mendapatkan emosi seperti ini selama sesi kualifikasi di sini," kata Zarco seperti dikutip situs resmi Yamaha Tech 3, Minggu (20/5/2018).

"Tentu saja, saya ingin melaju dengan cepat. Namun, ketika saya melihat (catatan waktu 1 menit) 31,185 di papan, saya terkejut," ujar Zarco.

Menurut Zarco, pergantian ban pada sesi kualifikasi pertama dan kedua menjadi rahasia di balik kecepatannya. Pergantian ban tersebut diakuinya sangat memberikan dampak buat kecepatan motornya.

"Kecepatan pada sesi kualifikasi pertama sudah cukup bagus. Namun, saya merasa ban baru bisa memberikan lebih banyak lagi putaran pertama. Jadi, saya mencoba untuk sesi kualifikasi kedua dan semuanya bekerja dengan baik," ujar Zarco.

Pole position di MotoGP Prancis menjadi yang kedua diraih Johann Zarco musim ini. Sebelumnya, pebalap berusia 27 tahun itu juga menghuni posisi terdepan pada start MotoGP Qatar.

Video Populer

Foto Populer