Sukses


Misi dan Harapan Jr NBA untuk Anak-anak Indonesia

Bola.com, Jakarta - NBA Asia Managing Director, Scott Levy, mengatakan program Jr  NBA punya misi dan harapan besar di Indonesia. Selain ingin mencetak anak-anak Indonesia menjadi pemain basket yang baik, Jr NBA juga ingin mendorong mereka menjadi pribadi yang lebih baik. 

"Program Jr NBA telah dilaksanakan sejak lima tahun lalu untuk meningkatkan kesehatan dan kebugaran para pemain, terutama anak-anak, serta menebarkan nilai-nilai inti olahraga," kata Scott Levy pada acara pengumuman Jr NBA Indonesia All Star di Pluit Village Mall, Jakarta Utara, Minggu (29/7/2018). 

Menurut Levy Jr NBA telah menggapai 4 juta anak dari berbagai penjuru Indonesia, para orang tua, dan pelatih. Mereka juga telah melakukan workshop untuk 10 ribu pelatih.

"Selamat untuk seluruh finalis yang terpilih. Tapi, yang terpenting seluruh peserta pada acara Jr NBA Indonesia 2018 ini belajar tentang nilai-nilai sportivitas, kerja sama tim, bersikap positif, dan menghargai sesama manusia," ujar Levy. 

NBA Asia Managing Director, Scott Levy, memberi sambutan saat acara Junior NBA di Pluit Village Mall, Minggu (29/7/2018). 16 anak terpilih menjadi Jr NBA Indonesia All-Star 2018. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

"Setelah menyaksikan pertandingan kemarin, saya bangga karena nilai-nilai itu telah diterapkan. Jika nilai-nilai tersebut diterapksan di semua hal, kepada teman-teman, keluarga, komunitas, serta di seluruh kota di Indonesia, maka manfaatnya luar biasa. Itu tujuan kami. Kami ingin adik-adik menjadi pemain yang lebih baik, tapi terutama menjadi pribadi lebih baik," kata Levy. 

Sekretaris Menpora, Gatot S. Dewo Broto, berterima kasih atas konsistensi program Jr NBA di Indonesia. Dia berharap dari program tersebut lahir pebasket-pebasket andal dari Indonesia. 

Sementara itu, sebanyak 16 anak terpilih sebagai Jr NBA Indonesia All-Star 2018 yang merupakan puncak acara National Training Camp di Pluit Village Mall, Jakarta Utara, Minggu (29/7/2018). Acara puncak tersebut dihadiri pemain NBA yang memperkuat Boston Celtics, Jaylen Brown. 

Pemain yang terpilih tersebut terdiri atas delapan putra dan delapan putri. Mereka akan merasakan pengalaman unik NBA di luar negeri bersama dengan JR NBA All-Star dari negara lain di Asia Tenggara di Shanghai, China, pada Oktober 2018.  

 

 

Video Populer

Foto Populer