Sukses


Euro 2020 Telah Rampung Dihelat, Ini Tuan Rumah dan Jadwal Piala Eropa 2024

Bola.com, Jakarta - Perhelatan Euro 2020 telah rampung digelar, dan Timnas Italia berhasil keluar sebagai juara. Federasi Sepak Bola Eropa (UEFA) juga telah menunjuk tuan rumah untuk Piala Eropa 2024.

Euro 2020 sempat mengalami penundaan selama satu tahun akibat pandemi COVID-19. Meski masih berlangsung di tengah pandemi, gelaran Euro 2020 pada tahun ini tetap berjalan sukses.

Dihelat dari 11 Juni sampai 11 Juli 2021 di 11 kota Eropa, Euro edisi ke-16 tersebut masih bisa disaksikan langsung oleh suporter di stadion.

Meski harus dibatasi terkait protokol kesehatan, tercatat 1.099.278 penonton dapat menyaksikan pertandingan langsung di stadion selama perhelatan Piala Eropa 2020.

Timnas Italia akhirnya keluar sebagai yang terbaik di Euro 2020. Gli Azzurri berhasil mengalahkan Inggris lewat adu penalti dengan skor 3-2, pada laga final yang berlangsung di Stadion Wembley, Senin (12/7/2021) dini hari WIB.

Penentuan pemenang kedua tim terpaksa dilakukan lewat adu penalti, karena skor imbang 1-1 tetap bertahan selama 120 menit.

Selepas Euro 2020, itu artinya turnamen antarnegara Eropa tersebut bakal kembali bergulir pada 2024. UEFA telah menunjuk Jerman sebagai tuan rumah Euro edisi ke-17.

Bertindak sebagai tuan rumah, Jerman menyiapkan 10 stadion di 10 kota untuk menghelat pertandingan Piala Eropa. Ke-10 stadion itu adalah Olympiastadion, Allianz Arena, Signal Iduna Park, Veltins-Arena, Mercedes-Benz Arena, Volksparkstadion, Merkur Spiel-Arena, RheinEnergieStadion, Waldstadion, dan Red Bull Arena.

Lantas, kapan pertandingan Euro 2024 digelar? Berikut ini adalah perincian jadwal laga Piala Eropa edisi ke-17.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

2 dari 2 halaman

Jadwal Euro 2024

Fase kualifikasi:

  • Maret hingga November 2023

Play-off:

  • Maret 2024

Putaran final:

  • 14 Juni sampai 14 Juli 2024

Sumber: UEFA

Video Populer

Foto Populer