Sukses


    Piala AFF 2018: Evan Dimas Santai Sikapi Ancaman Intimidasi Suporter Thailand

    Bola.com, Bangkok - Gelandang Timnas Indonesia, [Evan Dimas Darmono](https://www.bola.com/tag/piala-aff-2018 ""), mengaku tidak peduli dengan ancaman intimidasi dari para suporter Thailand, di Stadion Rajamangala, Sabtu (17/11/2018). Evan menegaskan hanya fokus pada tim demi meraih hasil positif.

    Thailand dipastikan bakal mendapat dukungan penuh dari para suporternya. Menurut situs AFF per Kamis (15/11/2018), sebanyak 23 ribu lembar tiket telah terjual dari total 48 ribu yang disiapkan.

    Jumlah itu diprediksi bakal terus meningkat hingga pertandingan bergulir. Selain melalui dunia maya, penjualan tiket duel Timnas Indonesia kontra Thailand juga bakal dijual secara langsung di stadion.

    Tingginya animo suporter tim tuan rumah disinyalir bakal menganggu mental Timnas Indonesia. Namun, Evan dengan tegas membantah anggapan tersebut karena sudah terbiasa dengan intimidasi suporter lawan.

    "Kami tidak perlu memikirkan suporter. Anggap semuanya biasa saja. Mau main di manapun tekanan dari suporter lawan pasti ada. Saya tidak merasa beban," kata Evan.

    "Akan tetapi, kami tidak perlu fokus kepada mereka. Kami hanya fokus kepada Timnas Indonesia dan mencoba meraih hasil maksimal dalam pertandingan nanti," ujar Evan Dimas.

    Sajian liputan eksklusif Timnas Indonesia di Piala AFF  2018 bisa pembaca nikmati dengan mengklik tautan ini

    Video Populer

    Foto Populer