Sukses


    FA Thailand Anggap Kegagalan di Piala AFF 2018 Sebagai Hal Biasa

    Bola.com, Bangkok - Kegagalan Timnas Thailand melangkah ke final Piala AFF 2018 cukup jadi kejutan buat beberapa kalangan. Pasalnya, selain berstatus juara bertahan dan bahkan juara dalam dua edisi terakhir Piala AFF secara beruntun, Thailand masih dipandang sebagai tim kuat di wilayah ASEAN.

    Namun, jika melihat lebih dalam, sejatinya tanda-tanda Timnas Thailand bakal menghadapi jalan terjal di Piala AFF 2018 sudah tercium jauh-jauh hari.

    Pelatih Timnas Thailand, Milovan Rajevac, tak bisa menurunkan komposisi pemain terbaik, persiapan pun terbilang singkat, hanya beberapa pekan saja. Hasil dari beberapa uji coba yang dijalani juga terlihat tak meyakinkan.

    Asosiasi Sepak Bola Thailand (FAT), menyadari kondisi itu sedari awal. FAT melalui sang presiden, Somyot Poompunmuang, sebelum turnamen digelar, menyebut tak memberi target khusus pada Tim Gajah Perang untuk jadi juara pada Piala AFF 2018. Misi utama Timnas Thailand adalah di Piala Asia 2019.

    Itulah mengapa, di tengah kekecewaan atas kegagalan di Piala AFF 2018 maupun desakan mundur Milovan Rajevac dari jabatan pelatih kepala yang disuarakan beberapa kalangan, tak membuat FAT kebakaran jenggot.

    Somyot menegaskan posisi Milovan Rajevac di kursi panas akan aman, sampai partisipasi Timnas Thailand di Piala Asia 2019 tuntas. 

    "Apa yang terjadi di Stadion Rajamangala, sebuah hal normal. Akan ada pemenang dan tim yang kalah dalam sepak bola," kata Somyot.

    "Timnas dan staf pelatih tak bisa dievaluasi berdasarkan pencapaian di Piala AFF saja karena kami tak menurunkan skuat terbaik. Di Piala AFF 2018, kami tanpa empat pemain yang bermain di luar negeri (Chanathip Songkrasin, Teerasil Dangda, Theerathon Bunmathan, dan Kawin Thamsatchanan)," lanjut sang presiden.

    "Persiapan untuk Piala Asia dimulai pada 19 Desember 2018 dan FAT akan mengevaluasi performa tim serta Rajevac pada Februari tahun depan," imbuh Somyot.

    The War Elephants gagal ke final Piala AFF 2018 setelah bermain imbang 2-2 kontra Malaysia pada leg kedua semifinal di Stadion Rajamangala, Bangkok (6/12/2018). Pada leg pertama di Stadion Bukit Jalil, Kuala Lumpur (2/12/2018), kedua tim bermain 0-0 sehingga Malaysia berhak ke final dengan keunggulan agregat gol tandang.

    Sementara di Piala Asia 2019, yang digelar di Uni Emirat Arab pada 5 Januari-1 Februari 2019, Timnas Thailand berada di Grup A bersama tuan rumah, India, dan Bangladesh.

    Sumber: Bangkok Post

    Sajian liputan eksklusif Timnas Indonesia di Piala AFF  2018 bisa pembaca nikmati dengan mengklik tautan ini

    Video Populer

    Foto Populer