Sukses


    Jatah Makanan di Piala AFF 2020 Bikin Bete, Pemain Vietnam Akhirnya Dapat Kiriman Menu-menu Lezat dari Fans

    Bola.com, Singapura - Para pemain Timnas Vietnam bisa tersenyum lega setelah berhari-hari kecewa dengan menu makanan monoton yang disediakan panitia Piala AFF 2020 di Singapura. Beberapa jam sebelum laga perdana Grup B kontra Laos, Senin (6/12/2021), para pemain Vietnam menerima kiriman makanan-makanan dari fans.  

    Seperti dikutip dari media Vietnam, Zingnews, fans Vietnam yang tinggal di Singapura dengan antusias mengirim paket-paket makanan ke hotel tim.  

    Di dalam kotak-kotak yang dikirim ke hotel, ada panci dan wajan berisi makanan panas, dimasak oleh para penggemar dan dikirim ke para pemain. Para pemain tersebut menghabiskan berhari-hari dengan makanan dan minuman sesuai dengan menu membosankan dari penyelenggara Singapura. Hidangan utama yang mereka dapatkan hanya ayam dan ikan bumbu saus.

    "Semakin dekat dengan hari pertandingan Piala AFF 2020, semakin antusias kami dalam menyiapkan makanan untuk tim. Hari ini (6 Desember), kami sibuk menyiapkan makanan untuk tim,"  kata Doan Van Hop, anggota asosiasi penggemar Vietnam di Singapura.

    "Kami harus segera membawa makanan karena para pemain sangat lapar akan makanan Vietnam sebelum pertandingan," imbuh dia. 

     

    2 dari 3 halaman

    Biaya Makanan Ditanggung Fans

    Menurut Mr Hop, biaya untuk membuat dan mengangkut makanan untuk tim ditanggung oleh para penggemar, kebanyakan dari mereka adalah ekspatriat yang tinggal dan bekerja di Singapura. Pemimpin tim adalah Mr. Nguyen The Tuan, seorang Singapura keturunan Vietnam, yang merupakan koki di sebuah hotel.  

    Salah seorang fan, Anh Tuan, berbelanja dan menyiapkan menu yang dibuat Federasi Sepak Bola Vietnam (VFF). Dalam beberapa hari terakhir, para pemain sudah bosan dengan menu di hotel, yang dirancang untuk tim yang sama seperti Malaysia, Indonesia, Laos, dan Kamboja. Banyak pemain mengatakan bahwa mereka sangat lapar menyantap makanan tradisional Vietnam.

    “Kami memasak mengikuti saran dari VFF. Hidangan utama adalah daging panggang, daging rebus dengan telur puyuh, dan bubur ikan. Sehari sebelumnya, staf VFF menelepon untuk memberi tahu tanggalnya. Hari itu tim perlu telur puyuh, jadi kakak-kakak bangun jam 3 pagi untuk beli telur puyuh. Walaupun susah tapi seru banget,” kata Pak Hop.

     

    3 dari 3 halaman

    Diatur Sejak Sebulan Lalu

    Menurut fans tersebut, para ekspatriat Vietnam di Singapura telah secara aktif mengatur pekerjaan dari sekitar sebulan sebelum turnamen, sehingga mereka sekarang dapat dengan nyaman menyemangati tim besutan Park Hang-seo.

    VFF juga telah mengizinkan asosiasi penggemar Vietnam memasang bendera di lapangan untuk momen menghormati bendera dan menyanyikan lagu kebangsaan. Sebelumnya, panitia penyelenggara negara tuan rumah sangat ketat dan tidak mengizinkan suporter membawa bendera ke lapangan.

    "Sulit bagi tim mana pun di Piala AFF untuk menerima cinta dan dukungan antusias dari penggemar tuan rumah, seperti tim Vietnam. Saya berharap tim ini menjalani pertandingan yang bagus," kata Hop kepada Zing.

    Sumber: Zingnews 

    • Piala AFF adalah kompetisi sepak bola bergengsi antar negara di Asia Tenggara yang digelar dua tahun sekali
      Piala AFF adalah kompetisi sepak bola bergengsi antar negara di Asia Tenggara yang digelar dua tahun sekali
      Piala AFF adalah kompetisi sepak bola bergengsi antar negara di Asia Tenggara yang digelar dua tahun sekali

      Piala AFF

    • Piala AFF adalah kompetisi sepak bola bergengsi antar negara di Asia Tenggara yang digelar dua tahun sekali
      Piala AFF adalah kompetisi sepak bola bergengsi antar negara di Asia Tenggara yang digelar dua tahun sekali
      Piala AFF adalah kompetisi sepak bola bergengsi antar negara di Asia Tenggara yang digelar dua tahun sekali

      Piala AFF 2020

    • Tim Nasional Vietnam selalu diisi oleh sederet talenta hebat. Hal ini dibuktikan dengan dua gelar juara Piala AFF yang pernah diraih
      Tim Nasional Vietnam selalu diisi oleh sederet talenta hebat. Hal ini dibuktikan dengan dua gelar juara Piala AFF yang pernah diraih
      Tim Nasional Vietnam selalu diisi oleh sederet talenta hebat. Hal ini dibuktikan dengan dua gelar juara Piala AFF yang pernah diraih

      Timnas Vietnam

    • SportBites

    Video Populer

    Foto Populer