Sukses


    Fakta: Timnas Indonesia Jadi Tim Pertama yang Buat Thailand Kebobolan 2 Gol di Piala AFF 2020

    Bola.com, Jakarta - Timnas Indonesia akhirnya bisa mencetak gol atas Thailand. Gol pertama Tim Garuda atas Thailand tercipta di babak pertama laga leg kedua final Piala AFF 2020 pada Sabtu (1/1/2022) malam WIB.

    Laga sendiri berakhir dengan skor 2-2 dan artinya Thailand menjadi juara Piala AFF 2020 dengan agregat cukup telak 6-2. Pada leg pertama, Timnas Indonesia memang kalah 0-4. 

    Gol pertama Indonesia atas Thailand itu dicetak oleh gelandang Persebaya Surabaya, Ricky Kambuaya. Gelandang pemilik nomor punggung 15 itu mencetak gol setelah mendapatkan umpan dari sesama pemain asal Pulau Papua, Ramai Rumakiek.

    Gol itu tercipta pada menit kedelapan. Kambuaya mencetak gol melalui tendangan dari luar kotak penalti. Kiper Thailand, Siwarak Tedsungnoen yang tertutup pandangannya terkecoh oleh tendangan itu.

    Tangkapan Siwarak Tedsungnoen tidak sempurna. Bola sempat membentur tiang gawang bagian kiri sebelum masuk ke dalam gawang Thailand.

    2 dari 3 halaman

    Gol Pertama Kambuaya di Piala AFF 2020

    Gol melawan Thailand itu adalah gol pertama Kambuaya di ajang Piala AFF 2020. Gol itu memang sangat layak untuk Kambuaya.

    Pemain yang baru berusia 24 tahun ini jadi salah satu pemain yang tak tergantikan di skuad asuhan Shin Tae-yong pada Piala AFF 2020. Di ajang tersebut, ia selalu dimainkan dari babak fase grup hingga babak final.

    Ricky Kambuaya sendiri memiliki karakter yang menarik. Sebagai gelandang serang, ia tidak terlalu memiliki kecepatan. Namun, penempatan posisi dan umpan-umpannya sangat bagus.

    3 dari 3 halaman

    Timnas Indonesia Buat Thailand Kebobolan 2 Gol

    Laga final leg kedua Piala AFF 2020 itu sendiri berakhir imbang 2-2. Gol kedua Indonesia di laga itu dicetak oleh Egy Maulana Vikri pada menit ke-80.

    Meski berakhir imbang 2-2, Thailand berhak menjadi juara di ajang Piala AFF 2020. Sebab, di leg pertama lalu mereka menang dengan skor telak 4-0.

    Ini adalah kali pertama Thailand kebobolan dua gol dalam satu laga di ajang Piala AFF 2020. Satu-satunya laga di mana skuad asuhan Alexandre Polking kebobolan adalah saat mereka menang 2-1 atas Filipina di babak grup yang lalu.

    Video Populer

    Foto Populer