Sukses


2 Pebalap Indonesia Naik Podium pada Akhir Latihan Bersama Rossi

Bola.com, Tauvilia - Dua pebalap Yamaha Indonesia kembali memberikan kesan bagus saat latihan bersama akademi milik Valentino Rossi, VR46 Riders Academy, Sabtu (9/7/2016) WIB. Galang Hendra Pratama dan Imanuel Putra Pratna sukses naik podium saat balapan bersama tiga rider Yamaha Asia lainnya dengan menggunakan motor mini di Sirkuit Jeepers Kart & Pit Bike, Tauvilia, Italia.

Sesi terakhir ini diawali dengan babak kualifikasi. Setelah itu para pebalap yang mengikuti program Master Camp ini melakoni dua balapan dengan menggunakan sepeda motor mini.

Pada balapan pertama, Galang Hendra sukses naik podium pertama dan Imanuel Putra menempati podium ketiga. Sementara pada balapan kedua, giliran pebalap Yamaha Malaysia, Kasma Daniel bin Kasmayudin, yang jadi pemenang.

Setelah tiga jam berada di lintasan, para pebalap diajak beristirahat di markas pusat VR46. Mereka kemudian melakukan tur ke beberapa tempat di markas VR46 bersama Direktur VR46, Gianluca Falcioni. Mereka melihat-lihat produk merchandise yang dibuat VR46 untuk pebalap terkenal seperti Rossi, Dani Pedrosa, Scott Redding, Cal Crutchlow, dan Jack Miller.

Selesai tur, kelima pebalap Yamaha Asia tersebut kemudian mengikuti proses upacara "kelulusan". Galang Hendra, Imanuel Putra, Peerapong Loiboonpeng (Thailand), Soichiro Minamimoto (Jepang), dan Kasma Daniel Bin Kasmayudin (Malasia), mendapatkan sertifikat Yamaha VR46 Master Camp. Tak hanya itu, mereka juga mendapatkan video game MotoGP terbaru yang merupakan simulasi karier Valentino Rossi.

"Saya sangat senang dengan bagaimana Yamaha VR46 Master Camp berjalan. Orang-orang sangat bersemangat hari ini. Maklum mereka lelah karena pelatihan yang intensif, tapi mereka senang. Mereka bersenang-senang selama lima hari ini, tapi saya berharap mereka akan membawa pulang beberapa hal yang mereka pelajari dari VR46 Riders Academy, tak hanya pengetahuan dan keterampilan, tapi juga mentalitas," ujar Rossi seperti dikutip dari situs resmi Yamaha MotoGP.

    Video Populer

    Foto Populer