Sukses


GP2 Hungaria: Sirotkin Ukir Kemenangan Pertama, Sean Posisi ke-10

Bola.com, Budapest - Pebalap ART Grand Prix, Sergey Sirotkin, memetik kemenangan perdana pada balapan GP2 musim ini. Berkat tampilan apik saat strat, pria Rusia itu sukses menjuarai Sprint Race GP2 Hungaria, di Sirkuit Hungaroring, Minggu (24/7/2016), dengan catatan waktu 44 menit 47,059 detik. Posisi kedua dan ketiga ditempati duo pebalap Racing Engineering, Jordan King dan Norman Nato.

Dua pebalap Indonesia, Sean Gelael dan Philo Paz Armand, membukukan hasil lumayan apik pada balapan ini. Sean, yang memperkuat tim Pertamina Campos Racing, finis di urutan ke-10, sedangkan Philo (Trident) melintas garis finis pada posisi ke-15.  

Sprint race ini langsung diwarnai insiden pada lap pertama sehingga memaksa safety car keluar. Balapan pun dilakukan di belakang SC, di mana Jordan King berada di posisi terdepan, diikuti Sergey Sirotkin. Sirotkin yang start dari posisi keenam dengan brilian merangsek ke depan, hingga menempati posisi kedua. 

Empat pebalap, Nobuharu Matsushita, Alex Lynn, Luca Ghiotto, dan arthur Pic terpaksa mengakhiri balapan lebih awal setelah terlibat dalam insiden pada lap pertama tersebut.  Adapun Antonio Giovinazzi juga masuk pits karena mengalami kerusakan sayap depan pada mobilnya. Dia kemudian mendapat penalti 10 detik lantaran dianggap sebagai penyebab kecelakaan.

SC masih bertahan hingga lap keempat. Setelah balapan kembali normal pada lap kelima, Sirotkin langsung memperlihatkan tajinya. Dia berhasil menyalip Jordan King, kemudian mulai menjauh dengan selisih 1,2 detik. 

Pada lap ke-13, Sean Gelael yang start dari posisi ke-22, mampu merangsek ke urutan ke-11. Adapun Philo berada di posisi paling belakang, yaitu urutan  ke-17. 

Sirotkin terus melaju di depan tanpa gangguan berarti. Memasuki lap ke-20, Sirotkin masih memimpin dengan selisih 2,5 detik atas King. Sean memperbaiki posisinya ke urutan ke-10, begitu juga Philo naik ke posisi ke-15. 

Setelah itu, tak banyak perubahan berarti di sisa lap. Sirotkin tetap mempertahankan keunggulan hingga melewati garis finis. Sementara itu, Sean Gelael menyudahi balapan di posisi ke-10, adapun Philo, berada di urutan ke-15. 

Hasil Sprint Race GP2 Hungaria, Minggu (24/7/2016)

(Pebalap--Tim--Catatan Waktu) 

1. Sergey Sirotkin (ART Grand Prix) 44 menit 47,059 detik  
2. Jordan King (Racing Engineering) +4,9 detik 
3. Norman Nato (Racing Engineering) +7,5 detik 
4. Artem Markelov (RUSSIAN TIME) +8,9 detik 
5. Mitch Evans (Campos Racing) +14,1 detik 
6. Oliver Rowland (MP Motorsport) +15,2 detik 
7. Pierre Gasly (Prema Powerteam) +16,6 detik 
8. Raffaele Marciello (RUSSIAN TIME) +20,9 detik 
9. Sergio Canamasas (Carlin) +25,9 detik 
10. Sean Gelael (Campos Racing) +30,8 detik 
11. Daniel de Jong (MP Motorsport) +32,5 detik 
12. Nicholas Latifi (DAMS) +35,1 detik 
13. Marvin Kirchhofer (Carlin) +36,9 detik 
14. Gustav Malja (Rapax) +39,6 detik 
15. Philo Paz Armand (Trident) +46,4 detik 
16. Nabil Jeffri (Arden International) +60,8 detik 
17. Antonio Giovinazzi (Prema Powerteam) +61,9 detik 

Video Populer

Foto Populer