Sukses


ARRC: Murid Valentino Rossi Tampil Luar Biasa di Kelas AP250

Bola.com, Buriram - Murid Valentino Rossi, Imanuel Putra Pratna, finis di posisi kelima pada balapan pertama Asia Road Racing Championship (ARRC) kelas Asia Production (AP) 250 di Sirkuit Buriram, Thailand, Sabtu (3/12/2016). Hasil ini terbilang luar biasa mengingat Immanuel mengawali balapan dari posisi ke-21.

Imanuel menyelesaikan balapan dengan terpaut 0,832 menit dari pebalap Thailand, Anupab Sarmoon, yang memenangi balapan pertama ini dengan waktu 19 menit 38,679 detik. 

Sementara posisi kedua ditempati pebalap Thailand lainnya, Perapong Loibonpeng, yang berselisih 0,218 detik dari Sarmoon. Sedangkan posisi ketiga ditempati rider Jepang, Yusuka Nakamura.

Immanuel memang tampil gemilang pada balapan pertama ini. Dia perlahan tapi pasti mampu menyalip lawan di depannya.

Insiden tabrakan yang menimpa beberapa pebalap yang ada di barisan depan pada lap terakhir, juga memberi keuntungan untuk Immanuel bisa finis di lima besar. 

Sayangnya, hasil kurang memuaskan didapat murid Valentino Rossi lainnya, Galang Hendra Pratama. Mengawali balapan dari posisi tiga, pebalap Yamaha Racing Indonesia itu akhirnya finis di posisi ketujuh dengan torehan waktu 19 menit 46,594 detik. 

Hasil balapan pertama ARRC 2016 kelas AP250 di Sirkuit Buriram, Thailand, Minggu (3/12/2016). (Facebook)

Video Populer

Foto Populer