Sukses


Fernando Alonso Rayu Mark Webber Ikut Balapan Indy 500

Bola.com, London - Mantan pebalap F1, Mark Webber, mengaku pernah dirayu Fernando Alonso untuk ikut balapan Indianapolis/Indy 500. Namun, pria asal Australia yang kini menjadi pandit untuk stasiun televisi Channel 4 itu menolak karena tak tertarik ngebut di trek oval Indianapolis Motor Speedway (IMS).

"Fernando mengajak saya ikut balapan Indy pada sela-sela GP Bahrain. Namun, tanpa mengurangi rasa hormat kepada para pebalap hebat di ajang IndyCar, saya sama sekali tak tertarik untuk ikut balapan atau sekadar menonton Indy 500," kata Webber kepada Crash.

"Saya merasa bisa tampil bagus di trek oval. Engineer Sebastian Vettel di Red Bull, Rocky, juga mengatakan hal yang sama. Dia mengklaim saya cocok balapan di trek oval. Namun, saya berkata tidak," ujar Webber, yang pensiun dari F1 pada 2013 setelah tujuh musim membela Red Bull.

Alonso secara mengejutkan memilih melewati F1 GP Monako agar bisa ikut balapan Indy 500 yang jadwalnya berbarengan pada 28 Mei. Juara dunia F1 dua kali itu ikut balapan Indy 500 untuk mengejar Triple Crown of Motorsport (menjuarai tiga ajang balap mobil paling bergengsi, yaitu GP Monako, Indy 500, dan 24 Hours of Le Mans). Alonso sudah dua kali memenangi GP Monako.

Webber juga sudah dua kali jadi kampiun pada GP Monako. Dia pernah tiga kali ikut balapan 24 Hours of Le Mans bareng tim Porsche pada 2014-2016, tapi gagal meraih kemenangan. Pencapaian terbaik Webber adalah naik podium kedua pada 2015.

Sepanjang sejarah, baru ada satu pebalap yang mampu melengkapi Triple Crown, yakni Graham Hill. Pebalap asal Inggris itu lima kali memenangi GP Monako serta masing-masing sekali menjuarai balapan Indy 500 dan 24 Hours of Le Mans.

"Kalau menang di Le Mans, saya pasti akan mendapat tekanan untuk ikut Indy 500. Untung saya cuma naik podium kedua," kata Webber.

Webber menghormati keputusan Alonso ikut balapan Indy 500. Dia pun mendoakan Alonso bisa meraih hasil terbaik.

"Saya angkat topi kepada Fernando. Saya tahu dia tak akan ikut balapan Indy 500 kalau bisa menang di F1. Dia pasti frustrasi dengan performa McLaren-Honda yang seperti bencana pada musim ini. Saya berharap dia bisa tampil bagus pada balapan nanti," ujar Webber.

Fernando Alonso menjalani musim yang sulit pada F1 2017. Dari empat balapan, pebalap asal Spanyol itu baru sekali menyelesaikan lomba, yakni saat finis di posisi ke-14 di Bahrain. Pada tiga seri lain, dia dua kali tak finis dan sekali gagal ikut balapan.

Video Populer

Foto Populer