Sukses


7 Manfaat Lengkuas, Berabad-Abad Dipercaya Atasi Beragam Penyakit

Bola.com, Jakarta - Lengkuas sering dijadikan sebagai bumbu dari berbagai masakan. Lengkuas sekilas mirip dengan jahe dan kunyit, sehingga kadang orang yang keliru membedakannya.

Rempah yang satu ini memiliki kulit yang kasar beruas, serta daging yang keras dan berserat. Selain fungsi sebagai bumbu masakan, rimpang dengan nama latin Alpinia Galanga ini juga memiliki manfaat untuk kesehatan tubuh.

Lengkuas bisa menyembuhkan berbagai masalah kesehatan. Mulai dari penyakit ringan seperti batuk, hingga permasalahan berat seperti vitalitas dan kesuburan bisa diatasi.

Lengkuas mengandung galangin, beta-sitosterol, quercetin, alpin, dan flavonoid lainnya yang baik untuk tubuh. Selain itu, rempah ini juga mengandung vitamin A, vitamin C, zat besi, serat makanan, dan karbohidrat yang baik.

Lengkuas telah digunakan dalam pengobatan tradisional selama berabad-abad. Sebelum menggunakan khasiat lengkuas untuk kesehatan, sebaiknya Anda konsultasikan kepada dokter terlebih dahulu.

Apa saja manfaat lengkuas bagi kesehatan tubuh kita? Bola.com telah merangkum dari berbagai sumber, manfaat lengkuas yang bisa Anda dapatkan, Sabtu (16/5/2020).

 

2 dari 4 halaman

Dapat Meningkatkan Kesuburan Pria

1. Dapat Meningkatkan Kesuburan Pria

Mengonsumsi lengkuas bermanfaat untuk meningkatkan kesuburan bagi para pria. Selain itu, lengkuas juga mampu meningkatkan kadar sperma yang bisa memengaruhi pembuahan.

Rempah alami ini efektif meningkatkan kesuburan karena aman digunakan dan tidak beracun.

2. Menyembuhkan Batuk

Lengkuas bisa menjadi obat alami untuk batuk. Lengkuas dapat bertindak sebagai ekspektoran dan berguna untuk mengatasi penyakit pernapasan, seperti batuk dan sakit tenggorokan.

Anda dapat mencampur bubuk lengkuas atau beberapa irisan lengkuas ke dalam air panas, lalu tambahkan jeruk nipis ke dalamnya.

3. Mendukung Kesehatan Otak

Lengkuas dapat meningkatkan kemampuan kognitif Anda. Selain itu, sifat antioksidan dalam lengkuas dapat mengurangi plak beta-amyloid di otak, lengkuas dapat memperlambat atau mencegah timbulnya penyakit neurodegeneratif.

Rempah ini juga dapat mengurangi degenerasi otak yang berkaitan dengan usia. Mengonsumsi lengkuas dengan menjadikannya bumbu masakan sehingga kesehatan otak terjaga dan rawan terkena Alzheimer.

3 dari 4 halaman

Mengobati Diabetes

4. Mengobati Diabetes

Manfaat lengkuas selanjutnya adalah apat membantu mengatasi penyakit diabetes. Lengkuas memiliki sifat antibakteri di dalamnya.

Sifat antibakteri dapat menghilangkan bakteri patogen penyebab diare, seperti laktosa dan fruktosa. Selain itu, lengkuas juga dapat menghambat metabolisme karbohidrat dan meminimalisir lonjakan glukosa yang ada di dalam darah.

Hal tersebut menjadi satu di antara manfaat dari nutrisi yang ada di dalam lengkuas yang setara dengan obat antidiabetik sintetik.

5. Menurunkan Demam

Lengkuas memiliki sifat antiseptik dan analgesik yang berfungsi mencegah infeksi. Infeksi yang timbul bisa memicu Anda alami demam. Lengkuas efektif sebagai obat alami untuk menurunkan demam.

4 dari 4 halaman

Kaya Antioksidan

6. Kaya Antioksidan

Lengkuas merupakan satu di antara rimpang yang kaya antioksidan, terutama polifenol. Sifat antioksidan dapat membantu melawan penyakit dan melindungi sel-sel tubuh dari kerusakan akibat radikal bebas.

Kandungan polifenol dikaitkan dengan manfaat kesehatan, seperti peningkatan memori dan menurunkan gula darah dan kadar kolesterol jahat (LDL). Selain itu, kandungan vitamin C, alpin, dan galangin dalam lengkuas juga dapat membantu Anda meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

7. Mengatasi Masalah Kulit

Lengkuas memiliki sifat antijamur yang dipercaya menyembuhkan berbagai masalah kulit dan alergi. Saat Anda mengalami masalah kulit dan alergi, ada baiknya untuk mencoba konsumsi lengkuas dalam bentuk ramuan herbal.

Lengkuas juga mengandung vitamin C yang dapat membantu meremajakan sel-sel kulit, sehingga melindungi kulit wajah dari tanda-tanda penuaan dini.

Sumber: Berbagai Sumber

Video Populer

Foto Populer