Sukses


Kenali 4 Kandungan Vaksin COVID-19

Bola.com, Jakarta - Pemerintah melalui Keputusan Menteri Kesehatan Nomor 9860 Tahun 2020 telah mengeluarkan kebijakan yang mengatur penggunaan vaksin COVID-19 untuk mengatasi pandemi.

Nantinya, akan ada enam vaksin COVID-19 yang digunakan di Indonesia.

Keenam vaksin tersebut diproduksi PT Bio Farma (Persero), AstraZeneca, China National Pharmaceutical Group Corporation (Sinopharm), Moderna, Pfizer Inc and BioNTech, dan Sinovac Biotech Ltd.

Vaksin-vaksin corona tersebut akan diberikan secara gratis kepada seluruh masyarakat Indonesia. Proses penyaluran vaksin COVID-19 ini dilakukan secara ketat agar keamanan dan efektivitasnya terjamin.

Selain itu, vaksin ini juga disebut-sebut mampu memicu pembentukan sistem imun dalam tubuh. Meski disebut mampu memicu adanya pembentukan sistem imun dalam tubuh, kandungan yang terdapat dalam vaksin sangat penting.

Secara umum, vaksin terdiri dari empat kandungan, yang bisa memproses adanya pembentukan imun tubuh.

Berikut kandungan yang berada pada vaksin COVID-19 yang bisa memicu pembentukan sistem imun dalam tubuh, dikutip dari akun Instagram @kemenkes_ri, Senin (28/12/2020).

2 dari 2 halaman

Kandungan Vaksin

1. Antigen

Antigen merupakan virus atau bakteri yang telah dibunuh atau dilemahkan yang berada dalam vaksin. Virus atau bakteri tersebut berfungsi melatih tubuh untuk mengendalikan serta melawan penyakit yang terkena di masa datang.

2. Adjuvant

Adjuvant merupakan sebuah substansi yang membantu untuk memperkuat respons imun tubuh terhadap antigen.

3. Pengawet

Penyawet dalam vaksin diperlukan untuk memastikan vaksin tersebut tetap efektif.

4. Stabilisator

Stabilisator dalam vaksin berguna untuk mellindungi vaksin selama proses penyimpanan dan pendistribusian. Hal ini agar kandungan dalam vaksin tetap terjaga dan bisa berfungsi secara efektif.

Video Populer

Foto Populer