Sukses


Ahsan / Hendra Awali Kiprah di Olimpiade Tokyo dengan Kemenangan Mudah

Bola.com, Tokyo - Ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, berhasil meraih kemenangan mudah dalam laga pertama mereka di Grup D cabang olahraga Bulutangkis Olimpiade Tokyo yang digelar di Musashino Forest Sport Plaza, Sabtu (24/7/2021) sore. Menghadapi pasangan asal Kanada, Jason Ho Shue/Nyl Yakura, Ahsan/Hendra menang dua set langsung 21-12, 21-11.

Ganda putra Indonesia tersebut mengawali kiprah di Olimpiade Tokyo dengan sangat baik. Bahkan mereka mampu meraih kemenangan di gim pertama dengan sangat mudah.

Meski kedudukan sempat disamakan pada awal gim, tapi ganda putra dengan julukan The Daddies itu mampu meninggalkan lawannya itu hingga menutup gim pertama dengan keunggulan 21-12 hanya dalam 12 menit.

Pengalaman ganda putra senior Indonesia ini terbukti dengan keunggulan yang mampu dipertahankan di gim kedua. Setelah sempat unggul 11-5 di separuh gim kedua, Ahsan/Hendra pun berhasil menutup pertandingan dengan kemenangan 21-11.

Kemenangan ini menjadi modal yang sangat baik bagi Ahsan/Hendra yang akan bertanding lagi pada Senin (26/7/2021). Pada laga kedua di Grup D Ganda Putra Olimpiade 2020, Ahsan/Hendra bakal berhadapan dengan wakil Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik.

Kemenangan Ahsan/Hendra melengkapi raihan semua pebulutangkis Indonesia di Olimpiade Tokyo yang tampil pada hari ini. Sebelumnya, Greysia Polii/Apriyani Rahayu, Jonatan Christie, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, dan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, berhasil meraih kemenangan.

2 dari 3 halaman

Jadwal Pebulutangkis Indonesia, Minggu 25 Juli

Jadwal Pebulutangkis Indonesia di Olimpiade Tokyo, Minggu 25 Juli 2021

08:00 WIB - Tunggal Putri: Gregoria Mariska Tunjung vs Thuzar Thet Htar (Myanmar)

11:20 WIB - Tunggal Putra: Anthony Sinisuka Ginting vs Gergely Hun Krausz (Hungaria)

11:20 WIB - Ganda Campuran: Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti vs Mathias Christiansen/Alexandra Boje

3 dari 3 halaman

Video

Ajang multievent Olimpiade Tokyo 2020 bisa pembaca Bola.com saksikan melalui TV teresterial INDOSIAR dan O Channel. Selain itu juga bisa di layanan over the top (OTT) VIDIO baik gratis maupun berbayar dengan 12 channel tambahannya, serta channel Champions TV 1, 2 dan 3 yang dikelola IEG (Indonesia Entertainment Group), salah satu anak perusahaan di Emtek Group. Yuk nikmati sajian live streamingnya dengan mengklik tautan ini.

Video Populer

Foto Populer