Sukses


Klasemen Sementara Perolehan Medali Olimpiade Tokyo 2020, Rabu 28 Juli: Cabor Angkat Besi Tambah Koleksi Indonesia

Bola.com, Jakarta - Lifter putra Indonesia, Rahmat Erwin Abdullah, berhasil menambah pundi medali Indonesia di Olimpiade Tokyo 2020. Keberhasilannya meraih medali perunggu membuat Indonesia kini mengoleksi tiga medali di Olimpiade Tokyo, yang semua datang dari cabor angkat besi.

Angkat besi menjadi cabor andalan Indonesia di Olimpiade Tokyo 2020 hingga sejauh ini. Setelah Windy Cantika dan Eko Yuli yang masing-masing telah mempersembahkan medali perunggu dan perak, kini Rahmat Erwin Abdullah memberikan medali perunggu yang menjadikan Indonesia kini punya tiga koleksi medali.

Sementara itu, Jepang masih memuncaki klasemen perolehan medali Olimpiade Tokyo 2020. Hingga Rabu (28/7/2021) pukul 21:30 WIB, Jepang telah mengoleksi 13 medali emas, 4 medali perak, dan 5 medali perunggu.

Posisi kedua ada China dengan koleksi 12 medali emas, 6 medali perak, dan 9 medali perunggu. Sementara di posisi ketiga ada Amerika Serikat yang tercatat sebagai kontingen dengan total perolehan medali terbanyak, yaitu 31 medali. Mereka telah meraih 11 medali emas, 11 medali perak, dan 9 medali perunggu.

Sementara Indonesia merosot satu peringkat ke posisi ke-38 meski telah menambah jumlah medali berkat perunggu yang disabet oleh Rahmat Erwin Abdullah dari cabor angkat besi.

Berikut klasemen sementara perolehan medali Olimpiade Tokyo 2020 hingga Rabu (28/7/2021) pukul 21:30 WIB:

Video

2 dari 2 halaman

Perolehan Medali Sementara

1. Jepang: 13 emas, 4 perak, 5 perunggu

2. China: 12 emas, 6 perak, 9 perunggu

3. Amerika Serikat: 11 emas, 11 perak, 9 perunggu 

4. ROC (Rusia): 7 emas, 9 perak, 6 perunggu 

5. Australia: 6 emas, 1 perak, 9 perunggu 

6. Inggris Raya: 5 emas, 6 perak, 5 perunggu 

7. Korea Selatan: 4 emas, 2 perak, 5 perunggu 

8. Jerman: 3 emas, 2 perak, 5 perunggu

9. Prancis: 3 emas, 2 perak, 3 perunggu 

10. Belanda: 2 emas, 6 perak, 3 perunggu 

11. Kanada: 2 emas, 3 perak, 4 perunggu 

12. Hungaria: 2 emas, 1 perak, 2 perunggu   

...

38. Indonesia: 0 emas, 1 perak, 2 perunggu

Sumber: Olympics

Video Populer

Foto Populer