Sukses


6 Cara Membuat Aneka Masakan dari Sayuran Hijau, Praktis dan Bikin Sehat

Bola.com, Jakarta - Mengonsumsi berbagai sayuran hijau secara rutin bisa membuatmu menjadi lebih sehat dan terhindar dari berbagai masalah kesehatan.

Hal tersebut karena di dalam sayuran hijau terdapat banyak nutrisi yang dapat menguatkan imun tubuh sehingga kamu menjadi lebih sehat dan tidak mudah terkena penyakit.

Ada banyak sayuran hijau yang bisa kamu jadikan sebagai masakan yang tak kalah lezatnya dengan masakan-masakan yang terbuat dari aneka jenis daging.

Ada beberapa sayuran hijau yang bisa dikonsumsi secara mentah, seperti selada dan letuce yang biasa diolah menjadi salad.

Namun, untuk beberapa orang sayuran hijau harus dimasak secara matang dengan ditambah beberapa bumbu untuk membuatnya makin enak.

Berikut enam cara membuat aneka masakan dari sayuran hijau, yang dijamin enak dan menyehatkan, disadur dari Liputan6, Minggu (14/11/2021).

2 dari 4 halaman

Cara Membuat Aneka Masakan dari Sayuran Hijau

1. Sawi Hijau

Bahan:

  • 300 gram sawi hijau
  • 6 buah cabai rawit dan cabai keriting
  • 3 siung bawang putih
  • 5 butir bawang merah
  • 1 cm lengkuas
  • 1/2 sdm gula
  • 1 sdm garam
  • Bumbu penyedap rasa

Cara Membuat:

1. Bawang putih dan bawang merah ditumis hingga harum.

2. Masukkan cabai rawit, cabai keriting, daun salam, dan lengkuas.

3. Masukkan sawi hijau, dan tumis hingga sedikit layu.

4. Berikan gula, garam, dan penyedap rasa, tumis bersamaan hingga rata, dan tumis sawi hijau siap dihidangkan.

 

2. Tumis Sayur Tahu

Bahan:

  • 350 gram tahu putih, dipotong dadu
  • 100 gram jamur
  • 200 gram sayur kalian atau sayur lain, dipotong-potong
  • 150 gram kapri, siangi
  • 1 sdm kecap asin
  • 1 ¼ bumbu penyedap rasa kaldu ayam

 Cara Membuat:

1. Masukkan tahu yang sudah dipotong dan bumbu perendam ke dalam mangkuk. Aduk merata dan diamkan selama 10 menit, dan sisihkan bumbu peredam.

2. Panaskan wajan di atas api sedang. Masak tahu hingga kedua sisinya kecokelatan.

3. Masukkan bumbu perendam di wajan, kemudian masukan sayur kailan, kapri, dan jamur. Aduk hingga rata.

4. Masukkan bumbu penyedap rasa dan kecap asin secukupnya, tumis bersama hingga tercampur.

5. Atur letak tahu di atas sayur tumis, dan hidangkan.

3 dari 4 halaman

Cara Membuat Aneka Masakan dari Sayuran Hijau

3. Tumis Kangkung

Bahan:

  • 1 ikat kangkung
  • Bawang putih secukupnya
  • Bawang merah secukupnya
  • Lengkuas secukupnya
  • Cabai rawit secukupnya

 Cara Membuat:

1. Siangi dan petik kangkung sesuai selera, kemudian cuci hingga bersih, dan tiriskan.

2. Tumis bawang merah, bawang putih, lengkuas, dan cabai rawit bersamaan sampai harum.

3. Masukkan irisan kangkung bagian batang terlebih dahulu dan aduk hingga sedikit layu.

4. Kemudian masukkan bagian daun dan aduk sebentar.

5. Tumis kangkung siap disajikan.

 

2. Tumis Terong Hijau

Bahan:

  • 250 gram buah terong, sudah dicuci bersih dan dibelah menjadi empat
  • 1 saset saus tiram
  • 3 siung bawang putih, dicincang halus
  • 4 buah tomat hijau, belah menjadi empat
  • 2 cabai hijau, potong 2 cm
  • 100 ml air untuk merendam belahan terong
  • 50 ml air untuk menumis
  • 6 sdm minyak goreng

Cara Membuat:

1. Rendam potongan terong menggunakan air garam agar tidak hitam.

2. Panaskan wajan dengan minyak, tumis bawang putih hingga harum.

3. Masukkan terong hijau dan cabai hijau, dan aduk hingga sedikit layu.

4. Masukkan tomat hijau dengan menambahkan saus tiram secukupnya bersama air.

5. Aduk merata dan matikan api. Tumis terong hijau siap disantap.

4 dari 4 halaman

Cara Membuat Aneka Masakan dari Sayuran Hijau

5. Tumis Buncis Teri

Bahan:

  • 200 gr buncis muda, potong sesuai selera
  • 3 sdm ikan teri, goreng
  • 3 siung bawang putih, cincang
  • 5 buah bawang merah, iris
  • Cabai merah dan rawit sesuai selera, iris
  • Kaldu bubuk dan gula secukupnya

Cara Membuat:

1. Cuci bersih buncis. Tiriskan hingga kering.

2. Kemudian panaskan sedikit minyak, tumis bawang dan cabai hingga harum.

3. Masak buncis dengan api agak besar, aduk rata.

4. Masukkan ikan teri, beri kaldu bubuk dan gula secukupnya.

5. Masak sebentar, cicipi rasa. Angkat dan sajikan.

 

6. Tumis Brokoli

Bahan:

  • 4 buah bonggol brokoli potong
  • 5 butir bawang putih iris
  • 1,5 sdm saus tiram
  • 1 sdm kecap manis
  • 1 sdt merica
  • Air secukupnya

Cara Memasak:

1. Tumis bawang putih hingga harum.

2. Masukkan brokoli, aduk, tunggu sedikit layu.

3. Tambahkan air secukupnya.

4. Masukkan saus tiram dan kecap, aduk rata. Tes rasa dan sajikan.

 

 

Disadur dari: Liputan6.com (Penulis: Billy Adytya Kurniawan. Editor: Rizky Mandasari. Published: 7/11/2019)

Yuk, baca artikel cara lainnya dengan mengeklik tautan ini.

Video Populer

Foto Populer