Sukses


Bayern Munchen Sudah Lupakan Memori Buruk Lawan Real Madrid

Bola.com, Munchen - Gelandang Bayern Munchen, Arjen Robben, mengaku sudah melupakan memori buruk saat Die Roten tersingkir dari Liga Champions 2013-2014 setelah kalah agregat 0-5 dari Real Madrid pada babak empat besar. Menurut Arjen Robben, kini kondisi kedua klub berbeda. 

Ketika itu, Bayern Munchen menyerah 0-4 dari Real Madrid pada pertandingan leg pertama di Allianz Arena, 29 April 2014. Sementara itu, saat bertandang ke Santiago Bernabeu, Bayern Munchen kembali menyerah 0-1 dari Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan. 

"Itu (kekalahan di semifinal Liga Champions 2013-2014) tentu tidak masuk hitungan. Kami sudah melupakan hal tersebut," ujar Arjen Robben. 

"Pertandingan besok akan ditentukan beberapa hal-hal detail. Nanti akan ada banyak pemain berkualitas di lapangan dan perbedaan tentu akan sangat sedikit," pemain asal Belanda tersebut menambahkan. 

Real Madrid tentu tidak asing bagi Arjen Robben. Ia pernah berkarier bersama Los Blancos pada 2007 hingga 2009. Selama dua musim, Arjen Robben mempersembahkan trofi La Liga dan Piala Super Spanyol. 

"Melawan Real Madrid akan selalu menjadi pertandingan spesial karena saya menghabiskan waktu selama dua tahun di sana. Saya akan selalu suka kembali ke Madrid, tetapi sekarang saya hanya memikirkan Bayern Munchen agar kami dapat lolos ke semifinal," tutur Arjen Robben. 

Sumber: Marca

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Video Populer

Foto Populer