Sukses


Luis Suarez Masuk Buku Sejarah Barcelona

Bola.com, Barcelona - Bomber Barcelona, Luis Suarez, masuk buku sejarah klub setelah meraih kemenangan 6-1 atas Girona pada laga pekan ke-25 La Liga, di Camp Nou, Minggu (25/2/2018) dini hari WIB.

Suarez tampil apik karena berhasil mendulang tiga gol pada menit kelima, 44', dan 76'. Torehan itu merupakan hattrick yang ke-11 bagi sang pemain sejak berseragam Barcelona pada 2014.

Menurut Sport, statistik gemilang tersebut juga membuat Luis Suarez berada di peringkat keenam daftar pencetak hattrick terbanyak Barcelona sepanjang sejarah.

Eks penyerang Liverpool itu terpaut empat torehan hattrick dari Cesar Rodriguez yang menghuni posisi kedua. Namun, Suarez berpeluang melewati pencapaian sang legenda karena masih aktif menjadi penggawa inti Barcelona.

Adapun Lionel Messi masih memuncaki daftar pendulang tiga gol terbanyak di Barcelona. Setelah mendapat promosi ke utama pada 2003, La Pulga mencetak total 39 hattrick.

Berikut ini adalah daftar pemain-pemain yang paling banyak mendulang hattrick di Barcelona

  1. Lionel Messi (2003-sekarang) - 39 hattrick
  2. Paulino Alcantara (1912-1916) - 22
  3. Hans Gamper (1899-1903) - 17
  4. Josep Samitier (1919-1933); Laszlo Kubala (1950-1962) - 16
  5. Cesar Rodriguez (1938-1939, 1940, 1943-1955) - 15
  6. Luis Suarez (2014-sekarang); Mariano Martin (1939-1948) - 11
  7. Evaristo Macedo (1957-1962); Angel Arocha (1926-1933) - 10

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Video Populer

Foto Populer