Sukses


Barcelona Tertahan di Markas Tim Papan Bawah

Bola.com, Las Palmas - Barcelona hanya bermain imbang 1-1 saat dijamu tim papan bawah Las Palmas pada jornada ke-26 La Liga 2017-2018 di Estadio Gran Canaria, Kamis (1/3/2018) atau Jumat (2/3/2018).

Hasil seri di kandang Las Palmas membuat Barcelona gagal menjauhkan jarak dengan Atletico Madrid yang menempati peringkat kedua. Barcelona yang menempati puncak klasemen sementara dengan 66 poin hanya berselisih lima poin dari Los Rojiblancos.

Skuat Ernesto Valverde yang berambisi meraih hasil tiga poin di kandang lawan langsung memberikan ancaman ke gawang Las Palmas. Dua peluang didapat Luis Suarez dan Lionel Messi, namun belum berujung gol.

Di luar dugaan, Las Palmas yang sedang dalam masa sulit bisa memberikan perlawanan sepadan. Peluang berhasil diciptakan Alen Halilovic dan Matias Aguirregaray yang belum bisa menembus gawang Marc-Andre ter Stegen.

Barcelona akhirnya unggul 1-0 atas Las Palmas pada menit ke-21. Tendangan bebas Messi bersarang ke pojok kiri gawang Leandro Chichizola.

Las Palmas coba menyamakan skor, namun upaya Halilovic dan Jonathan Calleri tidak berbuah hasil positif. Skor 1-0 untuk keunggulan Barcelona bertahan hingga babak pertama usai.

Di babak kedua, Las Palmas berhasil menyamakan skor menjadi 1-1 saat pertandingan baru berjalan tiga menit. Calleri mencetak gol melalui titik penalti setelah Aguirregaray dilanggar di kotak terlarang.

Setelah gol itu, Las Palmas menerapkan permainan defensif dan kendali permainan sepenuhnya dipegang oleh Barcelona. Peluang untuk mencetak gol pun dua kali didapat Suarez, tetapi tidak juga berhasil membobol gawang Las Palmas.

Messi juga melepaskan satu tembakan, namun bisa diantisipasi pertahanan Las Palmas yang bermain solid di laga ini. Skor imbang 1-1 antara Barcelona kontra Las Palmas bertahan hingga laga usai.

Susunan pemain

Las Palmas (4-2-3-1): 13-Leandro Chichizola; 3-Matias Aguirregaray, 22-Ximo Navarro, 20-Alejandro Galvez, 23-Dani Castellano (12-Michel 76'); 6-Etebo, 4-Vicente Gomez (25-Alberto Aquilani 70'); 8-Alen Halilovic, 24-Tana, 16-Jairo Samperio (5-David Garcia 86'); 9-Jonathan Calleri

Pelatih: Paco Jemez

Barcelona (4-4-2): 1-Marc-Andre ter Stegen; 20-Sergi Roberto, 25-Thomas Vermaelen, 23-Samuel Umtiti, 19-Lucas Digne; 22-Aleix Vidal (14-Philippe Coutinho 57'), 5-Sergio Busquets, 15-Paulinho (4-Ivan Rakitic 63'), 8-Andres Iniesta (11-Ousmane Dembele 75'); 10-Lionel Messi, 9-Luis Suarez

Pelatih: Ernesto Valverde

Video Populer

Foto Populer