Sukses


Petinggi Atletico Madrid Kecam Barcelona soal Rumor Griezmann

Bola.com, Madrid - Chief executive Atletico Madrid, Miguel Angel Gil Marin, mengecam Barcelona terkait rumor kepindahan Antoine Griezmann. Dia menilai Barcelona tak menghormati Atletico terkait masalah ini.

Pihak Atletico dibuat marah dengan pernyataan Presiden Barcelona, Josep Maria Bartomeu, belum lama ini. Seperti diketahui, Bartomeu mengaku telah bertemu dengan agen Griezmann. Dia juga mengatakan masih berhubungan baik dengan Presiden Atletico, Enrique Cerezo, dan Gil Marin.

Namun, hal ini bertolak belakang dengan pernyataan Gil Marin dalam situs resmi klub. "Kami sudah muak dengan sikap Barcelona," cetus Gil Marin.

"Bahwa seorang presiden, pemain, dan anggota dewan bicara soal masa depan pemain yang masih terikat kontrak, dan hanya beberapa hari sebelum final Liga Europa, merupakan kurangnya rasa hormat terhadap Atletico Madrid dan fans."

"Sikap Atletico Madrid sangat jelas dan telah disampaikan dalam beberapa kesempatan. Tidak sekalipun kami bernegosiasi untuk Griezmann dan kami tak punya niat untuk melakukannya," tegas Gil Marin.

Sumber: Soccerway

Video Populer

Foto Populer