Sukses


Sergio Busquets: Barcelona Butuh Malcom

Bola.com, Milan - Gelandang Barcelona, Sergio Busquets, menganggap timnya membutuhkan Malcom karena yang bersangkutan adalah pemain hebat. Busquets menilai penyerang Brasil itu adalah sosok pekerja keras.

Malcom hanya menjadi pilihan kedua. Pelatih Ernesto Valverde lebih sering memainkan Rafinha Alcantara, Ousmane Dembele, dan Philippe Coutinho untuk mengisi sektor sayap Barcelona.

Pemain 21 tahun tersebut baru tampil empat kali di berbagai kompetisi sepanjang musim 2018-2019. Namun, Malcom menunjukan kapasitasnya sebagai pesepak bola handal ketika bersua Inter Milan, di Giuseppe Meazza, Selasa (6/11/2018).

Meski hanya bermain selama sembilan menit pada penghujung babak kedua, Malcom berhasil memecah kebuntuan Barcelona. Torehan satu golnya pada menit ke-83, membuat skuat Catalan mengamankan satu poin di markas La Beneamata.

"Malcom adalah pemain hebat. Dia selalu bekerja keras untuk mendapatkan kesempatan bermain. Pada akhirnya ia berhasil mencetak gol. Kontribusi Malcom akan sangat dibutuhkan tim sampai musim 2018 berakhir," kata Busquets.

Meski jarang mendapat menit bermain di Barcelona, Malcom masih menjadi magnet untuk tim-tim papan atas Eropa. Arsenal, AS Roma, hingga Inter Milan, disebut siap bersaing untuk mendapatkan tanda tangan sang pemain.

Sumber: Football Espana

Video Populer

Foto Populer