Sukses


Getafe Bingung Kenapa Gelandang Barcelona Belum Umumkan Kepindahan ke Real Betis

Bola.com, Jakarta - Bos Getafe, Jose Bordalas mengklaim Real Betis telah mendapatkan gelandang Barcelona, Carles Alena. Ini menandakan bahwa Getafe telah menghentikan perburuan Alena.

Dalam beberapa pekan belakangan, santer dikabarkan bahwa Alena bakal berseragam Getafe. Namun demikian, El Mundo Deportivo justru merilis kabar bahwa ia akan bergabung dengan Real Betis dengan status pinjaman.

Kabar itu dibenarkan oleh Bordalas. Ia justru heran mengapa belum ada pemberitaan mengenai transfer tersebut.

"Saya tidak tahu kenapa Alena belum mengumumkan kepindahannya ke Betis," kata Bordalas dikutip dari Football Espana.

Real Betis, di sisi lain, terkesan abu-abu ketika ditanya mengenai proses transfer tersebut. Pihak klub hanya menegaskan akan ada pemain baru.

"Betul, Real Betis telah mendapatkan pemain baru, bisa Carles Alena, bisa juga pemain lain," ujar Rubi, petinggi Betis.

"Ini masih tergantung dari manajemen tim apakah pemain-pemain itu bisa membantu kami atau tidak. Betis sudah diisi pemain-pemain bagus. Akan tetapi, kami tidak menutup kemungkinan akan adanya pemain baru," katanya lagi.

 

2 dari 2 halaman

Sulit Menembus Skuat Inti Barcelona

Carles Alena merupakan satu di antara pemain muda potensial yang dimiliki Barcelona. Sayangnya, ia kesulitan menembus skuat inti klub besutan Ernesto Valverde.

Berbeda dengan Sergi Roberto yang 'mengakali' sulitnya menembus skuat inti Barcelona dengan belajar bermain di posisi lain, Alena cenderung hanya bisa bermain di satu posisi saja, yakni gelandang serang.

Padahal, sektor gelandang Barcelona sudah diisi oleh banyak pemain kelas dunia. Alena harus bersaing dengan Frankie de Jong, Sergio Busquets, Arturo Vidal sampai Artur Melo.

Sumber: Football Espana

Video Populer

Foto Populer