Sukses


Eden Hazard Bakal Comeback pada Duel Derbi Madrid

Bola.com, Madrid - Proses pemulihan cedera winger Real Madrid, Eden Hazard, berjalan dengan baik. Seperti dilansir Marca, Eden Hazard bakal kembali memperkuat Madrid pada laga kontra Atletico Madrid pada 1 Februari.

Winger Timnas Belgia itu mengalami cedera patah tulang pergelangan kaki saat Madrid bermain 2-2 kontra Paris Saint-Germain, pada laga kelima Grup A Liga Champions di Santiago Bernabeu, 26 November 2019.

Akibat cedera tersebut, Eden Hazard sudah absen selama 50 hari dan melewatkan sembilan pertandingan yang dijalani Real Madrid. Dia pun dipastikan tidak dapat tampil ketika Madrid bersua Atletico Madrid di final Piala Super Spanyol 2019-2020, di King Abdullah Sports City, Minggu (12/1/2020).

Meski begitu, kondisi Hazard semakin membaik. Dia pun diperkirakan bisa kembali membela Los Blancos ketika bersua Sevilla di Santiago Bernabeu pada 18 Januari 2020.

Akan tetapi, Real Madrid tak ingin memaksakan Eden Hazard untuk tampil dalam waktu dekat. Madrid ingin mantan pemain Chelsea itu fit 100 persen demi bisa memperlihatkan performa terbaiknya.

 

Video:

2 dari 2 halaman

Tampil pada Laga Derbi Madrid

Dikabarkan Marca, Eden Hazard baru bisa tampil pada pertandingan pekan ke-22 La Liga Spanyol kontra Atletico Madrid di Santiago Bernabeu, 1 Februari 2020.

Tenaga Hazard juga dibutuhkan Real Madrid untuk menghadapi Manchester City pada laga leg pertama 16 besar Liga Champions, di Santiago Bernabeu, 26 Februari 2020.

Eden Hazard tampil kurang meyakinkan pada musim ini. Badai cedera yang menghantam membuat Eden Hazard hanya tampil dalam 13 pertandingan, mencetak satu gol dan empat assist.

Sumber: Marca

Video Populer

Foto Populer