Sukses


Jelang Berlaga di Liga Europa, Sevilla Umumkan Satu Pemainnya Positif COVID-19

Bola.com, Manchester - Sevilla akan menghadapi AS Roma pada laga 16 besar Liga Europa di MSV-Arena, Duisburg, 6 Agustus mendatang. Namun, delapan hari jelang duel tersebut, satu pemain Sevilla dinyatakan positif terpapar virus corona.

Seperti dilansir Football Espana, pemain tersebut tidak memperlihatkan gejala dan dalam keadaan sehat. Kini sang pemain tengah menjalani isolasi mandiri di rumah.

Sementara itu, pemain dan staf Sevilla akan terus dipantau kondisi kesehatannya. Akan tetapi, Los Nervionenses tidak menyebutkan nama pemain yang positif terpapar virus corona tersebut.

"Sevilla menginformasikan bahwa, setelah tes PCR dilakukan pada Minggu (26/7/2020) lalu kepada pemain, staf pelatih, dan seluruh staf, yang hasilnya diketahui pada Senin (27/7/2020) siang, seorang anggota skuad utama dinyatakan positif COVID-19," bunyi pernyataan resmi Sevilla.

Akibat adanya pemain yang positif terinfeksi virus corona, Sevilla memutuskan untuk menunda sesi latihan. Selain itu, Los Nervionenses juga melakukan penyemprotan desinfektan di pusat latihan.

"Sevilla segera memberi tahu semua otoritas olahraga dan kesehatan yang kompeten tentang keadaan ini, mengisolasi orang yang terinfeksi, untuk sementara waktu menangguhkan sesi latihan dan melakukan tugas desinfeksi di fasilitas latihan, dengan ketat mengikuti protokol yang dibuat untuk situasi ini," lanjut pernyataan Sevilla.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

2 dari 2 halaman

Striker Real Madrid Positif COVID-19

Sebelumnya, striker Real Madrid, Mariano Diaz, dinyatakan positif COVID-19. Diaz pun sudah menjalani isolasi mandiri dan tidak ikut berlatih dengan rekan setimnya yang lain di Madrid.

Akibatnya, penyerang muda itu kemungkinan besar bakal absen saat bersua Manchester City, pada laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions.

Lebih lanjut, duel kontra Man City juga mungkin diundur sampai seluruh pemain terbebas dari virus corona, karena ada kans pemain Real Madrid lainnya tertular.

Sumber: Sevilla, Football Espana

  • Sevilla Futbol Club atau lebih dikenal dengan nama Sevilla adalah klub sepak bola asal kota Sevilla, Spanyol
    Sevilla Futbol Club atau lebih dikenal dengan nama Sevilla adalah klub sepak bola asal kota Sevilla, Spanyol
    Sevilla Futbol Club atau lebih dikenal dengan nama Sevilla adalah klub sepak bola asal kota Sevilla, Spanyol

    Sevilla

  • Liga Europa adalah ajang kompetisi bergengsi kedua di daratan Eropa setelah Liga Champions
    Liga Europa adalah ajang kompetisi bergengsi kedua di daratan Eropa setelah Liga Champions
    Liga Europa adalah ajang kompetisi bergengsi kedua di daratan Eropa setelah Liga Champions

    Liga Europa

  • Penyebaran Covid-19 ke seluruh penjuru dunia diawali dengan dilaporkannya virus itu pada 31 Desember 2019 di Wuhan, China

    COVID-19

  • virus corona

Video Populer

Foto Populer