Sukses


VIDEO Bursa Transfer: Telah Putuskan Kontrak dengan Barcelona, Luis Suarez Merapat ke Atletico Madrid

Bola.com, Jakarta Luis Suarez telah memutus kontraknya bersama Barcelona untuk bisa bergabung bersama klub pesaingnya di Liga Spanyol, Atletico Madrid.

Nama Luis Suarez memang sempat diisukan akan meninggalkan Barcelona setelah ia tidak masuk dalam rencana pelatih baru di Barcelona, Ronald Koeman.

Klub Catalan itu bersedia melepasnya secara gratis, selama ia tidak bergabung dengan klub besar lainnya, hal yang membuat sang pemain gagal bergabung dengan Juventus.

Meskipun sudah datang dan mengikuti tes untuk bisa bergabung dengan Juventus, ia gagal untuk berlabuh dengan raksasa Italia tersebut.

Melihat kesempatan, Atletico Madrid segera cepat mengontak pemain berusia 33 tahun setelah kepindahan pemainnya Alvaro Morata.

Luis Suarez pun sepakat untuk menurunkan gajinya bersama Atletico Madrid setelah kepindahannya ke Juventus gagal. Presiden Barcelona, Josep Maria Bartomeu, sempat menghalangi kesepakatan itu karena ia tidak ingin menjual pemainnya ke sesama klub Spanyol.

Namun, setelah pertemuan dengan perwakilan Suarez, Barcelona mengalah. Striker asal Uruguay itu mengancam untuk menyampaikan keluhannya kepada media.

Atletico Madrid harus membayar biaya yang tidak lebih dari 4 juta euro untuk pemain berusia 33 tahun itu. Suarez pun akan mendapatkan setengah dari 30 juta euro per tahun yang ia dapatkan di Barcelona ketika berseragam Atletico Madrid.

Mengingat penampilannya di Barcelona, Luis Suarez sukses membawa klub Catalan tersebut meraih beberapa gelar juara salah satunya adalah Liga Champions musim 2014/2015. Tak heran jika Atletico Madrid menginginkannya.

 

 

Sumber: Eurosport

Video Populer

Foto Populer