Sukses


Liga Spanyol: Jadi atau Tidaknya Memphis Depay Merapat ke Barcelona Tergantung Nasib Ronald Koeman

Bola.com, Jakarta - Barcelona tengah melakukan pembicaraan intens dengan penyerang asal Belanda, Memphis Depay. Klub raksasa Catalan itu punya kans besar menggaet sang pemain dengan status bebas transfer. Sebuah penghematan brilian di saat klub sedang bokek berat karena krisis keuangan di masa pandemi corona.

Pemain berusia 27 tahun itu menikmati musim 2020-21 yang mengesankan untuk Lyon, mencetak 22 gol dan membuat 12 assist dalam 40 penampilan di semua kompetisi, termasuk 20 gol di Ligue 1.

Kontrak Memphis dengan klub Prancisnya akan berakhir pada akhir Juni, dan dia diperkirakan tidak akan menandatangani kontrak baru.

Barca telah lama dianggap sebagai favorit bagi pemain Belanda itu, yang telah mencetak 76 gol dan 55 assist dalam 178 penampilan untuk Lyon di semua kompetisi.

Menurut jurnalis Italia Fabrizio Romano, tim asuhan Ronald Koeman masih berdiskusi dengan penyerang, pembicaraan ke arah positif.

Romano mengklaim Memphis berpeluang besar meneken kontrak hingga Juni 2024 dengan Barcelona, meski hingga saat ini belum ada kesepakatan antara kedua pihak.

Satu-satunya ganjalan Barcelona menggaset Memphis Depay adalah jika mereka memecat Ronald Koeman. Sosok sang pelatih satu ini jadi daya tarik Depay merapat ke Camp Nou.

Koeman yang sejak jauh-jauh hari menjalin komunikasi dengan sang bintang. Keduanya pernah berkolaborasi di Timnas Belanda.

Mantan pemain sayap Manchester United tersebut akan mewakili negaranya di Euro 2020. Ia sekarang tengah sibuk menjalani TC bersama Belanda.

Video

2 dari 3 halaman

Juga Dirayu AS Roma

Memphis Depay mengakui Barcelona bukan satu-satunya klub yang tertarik mengontraknya. Menurut Il Corriere dello Sport, Jose Mourinho ingin memboyongnya ke AS Roma.

Kontrak pemain Timnas Belanda itu dengan Lyon akan berakhir pada Juni dan pada akhir pekan ini, ia akan memainkan pertandingan terakhirnya bersama tim Ligue 1 itu.

“Saya memiliki begitu banyak kenangan di sini, ini adalah rumah saya,” kata Depay kepada L’Equipe.

“Itu membuat saya sedih berpikir saya akan memainkan pertandingan terakhir saya di sini. Saya ingin membuktikan kualitas saya di klub terbesar, di liga terbaik.

“Saya tahu tentang minat Barcelona, ​​tetapi mereka bukan satu-satunya.”

Menurut Il Corriere dello Sport, Depay tidak akan pindah ke Camp Nou karena negosiasi keduanya alot.

Pemain berusia 27 tahun adalah satu di antara target Jose Mourinho di AS Roma, meskipun kapten Torino, Andrea Belotti adalah prioritas The Special One.

Sumber: Sportsmole

3 dari 3 halaman

Klasemen Akhir La Liga 2020-2021

Video Populer

Foto Populer