Sukses


Liga Spanyol: Bertekad Bangkit Saat Menjamu Granada di Camp Nou, Barcelona Bisa Menang dalam Kondisi Pincang?

Bola.com, Jakarta - Barcelona menjamu Granada dalam laga jornada keempat La Liga Spanyol 2021/2022 yang digelar di Camp Nou, Selasa (21/9/2021) dini hari WIB. Barcelona menginginkan tiga poin dalam pertandingan kandang ini, tapi di saat yang sama Blaugrana juga kehilangan begitu banyak pemain penting.

Barcelona menjamu Granada dengan semangat bergelora. Tim asuhan Ronald Koeman itu tengah mencari pelampiasan setelah kekalahan telak 0-3 yang mereka alami di matchday pertama Liga Champions. Barcelona kalah telak dari Bayern Munchen, juga di Camp Nou.

Otomatis Barcelona tidak ingin lagi kalah di depan para pendukung yang akan hadir di Camp Nou. Apalagi tim yang harus dihadapnya merupakan tim papan bawah yang kesulitan untuk menemukan kemenangan dalam empat laga pertama mereka di La Liga musim ini.

Dua hasil imbang dan dua kekalahan merupakan hasil yang diterima oleh sepanjang La Liga hingga sejauh ini, yang membuat mereka kini berada di peringkat ke-17 dalam klasemen sementara Liga Spanyol.

Bagi Barcelona, ini merupakan kesempatan yang sangat bagus untuk bisa kembali ke jalur kemenangan setelah kekalahan menyakitkan dari Bayern Munchen di Liga Champions. Namun, Barcelona juga harus waspada.

Berkaca dari pertemuan kedua tim di Camp Nou pada musim lalu, Granada mampu mencuri tiga poin dari Barcelona pada 29 April 2021. Tim tamu mampu menang 2-1 kala itu gol Darwis Machis dan Jorge Molina yang membantu timnya bangkit dari kekalahan.

Saat itu memang Barcelona berhasil unggul lebih dulu melalui gol yang dicetak Lionel Messi berkat assist Antoine Griezmann. Dua pemain itu kini tak lagi bersama Barcelona. Bukan tidak mungkin Granada bisa mengulangi kemenangan yang mereka raih pada musim lalu di Camp Nou.

 

2 dari 4 halaman

Kehilangan Banyak Pemain

Tidak hanya bicara soal kekalahan telak yang baru dialami Barcelona dari Bayern Munchen di Camp Nou, atau kekalahan dari Granada di stadion yang sama pada musim lalu, Barcelona punya masalah lain jelang pertandingan ini.

Ronald Koeman masih harus memutar otak merancang tim terbaik yang bisa dimainkannya dalam pertandingan ini. Masalahnya, pelatih asal Belanda itu kehilangan cukup banyak pemain karena cedera.

Ousmane Dembele, Sergio Aguero, Pedri, Jordi Alba, dan Martin Braithwaite masih akan absen karena cedera. Hanya Ansu Fati yang punya potensi kembali dimainkan meski belum tentu 100 persen kembali.

Hal itu bertolak belakang dengan Granada yang hanya kehilangan satu pemain di Camp Nou. Seperti dilansir dari WhoScored, tercatat hanya Neyder Lozano yang bakal absen memperkuat tim tamu di pertandingan ini.

 

3 dari 4 halaman

Prediksi Susunan Pemain Barcelona

 

Dengan begitu banyak pemain yang absen di Camp Nou, Ronald Koeman mencoba meracik tim terbaik dari pemain yang ada. Sebagai solusi dari semua masalah, tentunya Barcelona harus tetap memiliki lini depan yang tajam.

Untuk itu, Ronald Koeman akan mencoba kembali striker anyarnya, Luuk de Jong sebagai ujung tombak. Pemain asal Belanda itu akan dibantu kompatriotnya, Memphis Depay, yang akan berada di sisi kirinya, serta Philippe Coutinho di sisi kanan.

Untuk lini tengah, Ronald Koeman akan mempercayakan Sergio Busquets sebagai gelandang bertahan, dibantu Sergi Roberto dan Frenkie De Jong yang akan menyeimbangkan lini tengah.

Sementara untuk lini pertahanan, Gerard Pique akan berduet dengan Ronald Araujo, dibantu Sergino Dest dan Alejandro Balde di sisi sayap pertahanan, membantu Marc-Andre ter Stegen mengawal gawang agar Barcelona tidak kebobolan dan kalah dalam pertandingan ini.

Sumber: WhoScored

4 dari 4 halaman

Persaingan di La Liga Spanyol

Video Populer

Foto Populer