Sukses


Liga Spanyol: Sempat Tertinggal dari Valencia, Barcelona Pantas Petik 3 Poin

Bola.com, Barcelona - Barcelona berhasil membungkam Valencia, setelah sempat tertinggal lebih dulu. Pelatih Barca, Ronald Koeman, menyebut timnya pantas menang atas Los Che.

Menjamu Valencia di Camp Nou pada laga pekan kesembilan La Liga, Senin (18/10/2021) dini hari WIB, Barcelona mendapat perlawanan sengit. Mereka kebobolan lebih dulu, setelah Jose Gaya mencetak gol pada menit kelima.

Namun, Blaugrana mampu bangkit dan menyamakan kedudukan pada menit ke-13 lewat aksi Ansu Fati. Setelah itu, Barcelona berbalik memimpin 2-1 melalui eksekusi penalti Memphis Depay pada menit ke-41.

Philippe Coutinho akhirnya menambah keunggulan Barcelona lewat golnya pada menit ke-85. Sampai pertandingan berakhir, skor 3-1 untuk kemenangan Barca atas Valencia tetap bertahan.

Hasil tersebut membuat Barcelona kini berada di urutan tujuh klasemen sementara La Liga dengan nilai 15. Adapun Valencia di tempat kesembilan dengan koleksi 12 poin.

 

2 dari 4 halaman

Bereaksi dengan Baik

Selepas laga, Ronald Koeman mengatakan Barcelona mampu bereaksi dengan baik setelah tertinggal lebih dulu.

"Penting untuk memulai pekan yang penting dengan baik dan pertandingan pertama dengan mencetak gol. Kami harus menonjolkan sikap, terlepas dari start. Kami bereaksi dengan baik," kata Koeman kepada Marca.

3 dari 4 halaman

Pantas Menang

Koeman juga menilai Barcelona pantas untuk menang atas Valencia, meski timnya harus tertinggal lebih dulu.

"Saya tetap tenang. Itu adalah masalah mental yang telah kami atasi. Permainan dengan bola bagus, dengan kedalaman. Kami pantas menang," tambahnya.

Sumber: Marca

Disadur dari: Bola.net (Aga Deta/Published: 18/10/2021)

4 dari 4 halaman

Yuk Tengok Posisi Barcelona di Bawah Ini:

Video Populer

Foto Populer