Sukses


Ancaman Karim Benzema untuk Real Madrid : Saya Akan Pergi dari Liga Spanyol, jika...

Bola.com, Jakarta - Gonjang-ganjing nasib Karim Benzema di Real Madrid terus bergulir. Rumors kedatangan Erling Haaland membuat situasi tak mengenakkan menyapa sang kapten El Real tersebut.

Maklum, jika Erling Haaland datang, karier Karim Benzema bakal tertutup. Meski masih tajam, usia 34 tahun tak bisa menjadi jaminan akan terus berstatus striker utama. Sebaliknya, ketika Haaland datang, Benzema akan sekadar memanaskan bangku cadangan.

Kondisi itulah yang membuat Karim Benzema gerah terhadap rencana manajemen Real Madrid. El Nacional merilis, Karim Benzema siap angkat kaki dari Real Madrid jika Erling Haaland benar-benar datang.

Benzema menegaskan tak ingin menjadi bemper alias pemain pengganti bagi Erling Haaland. Seperti diketahui, Real Madrid menjadi klub yang berada di titik terdepan untuk mendatangkan Erling Haaland.

Pesona Haaland memang sangat menjanjikan sehingga menarik atensi banyak klub raksasa di kawasan Eropa. Tak hanya Real Madrid, beberapa tim sudah menunjukkan ketertarikan, mulai dari Bayern Munchen, Barcelona, Manchester City, Liverpool sampai Juventus.

 

2 dari 4 halaman

Performa Haaland

Performa Erling Haaland sejak keluar dari Salzburg memang yahud. Ia sudah mengemas 78 gol dari 77 pertandingan bersama Borussia Dortmund. Rasio bermain dan gol tersebut memberi kesan kuat tentang keganasan bak predator di area penalti lawan.

Pada sisi lain, Karim Benzema sedang bagus bersama Real Madrid. Saat ini, ia sudah mengemas 24 gol dari 27 pertandingan musim ini. Artinya, ia sudah mengumpulkan 300 gol sepanjang karier bareng Si Putih, yang berarti masuk ke jajaran empat pemain dengan catatan impresif tersebut.

Penanda lain, kemampuan Karim Benzema tersebut seolah mengikis kritik kalau usianya sudah ada di angka 34 tahun. El Nacional mengungkapkan, berbekal performa menawan tersebut, Benzema tak ingin sekadar jadi pelengkap jika Haaland datang.

Andai Haaland datang dan langsung menjadi starter reguler, Karim Benzema memilih hengkang. Kabarnya, Benzema sudah berbincang dengan Presiden Real Madrid, Florentino Perez, bakal pergi andai Haaland datang pada musim panas 2022.

 

3 dari 4 halaman

Siap Hengkang

Pada sisi lain, sumber El Nacional menyebut, Karim Benzema akan mengurungkan niat menanggalkan jersey Real Madrid jika Kylian Mbappe yang datang. Versi kubu Benzema, jika Mbappe datang justru akan melengkapi kemampuan Benzema.

Alasan tersebut terdengar logis. Jika melihat posisi dan corak permainan Kylian Mbappe bersama PSG, Benzema akan tetap berstatus sebagai si nomor 9, sementara Mbappe 'mlipir' dari sisi sayap.

Uniknya, justru Karim Benzema yang sudah berbincang dengan kubu PSG tentang kemungkinan realisasi kedatangan Mbappe di Real Madrid. Entah hasilnya apa, satu yang pasti, Benzema ingin sang kompatriot bisa bergabung dan 'menenangkan' hatinya.

Erling Haaland sendiri sudah siap meninggalkan Borussia Dortmund. Setelah enam bulan tak mengeluarkan komentar, pria asal Norwegia tersebut melepas uneg-uneg.

"Sudah setengah tahun saya diam karena menghormati Dortmund. Sekarang berbeda, karena Dortmund mulai menekanku untuk segera mengambil keputusan," tegas Erling Haaland.

4 dari 4 halaman

Sanggup Juara Real Madrid?

Video Populer

Foto Populer