Sukses


    Sekali Gabung Latihan, Nick Kalmar Langsung Sah Jadi Pemain Arema

    Bola.com, Malang - Kekuatan lini tengah Arema Cronus diyakini bakal lebih menakutkan saat menghadapi Bhayangkara FC pada pekan ke-20 Torabika Soccer Championship (TSC) 2016 presented by IM3 Ooredoo, Sabtu (17/9/2016).

    Penilaian itu dipicu pemain asing Arema asal Australia, Nicholas Kalmar, sudah bergabung dalam sesi latihan tim Singo Edan, julukan Arema, pada Senin (12/9/2016) sore di Lapangan Lanud Abdulrachman Saleh, Pakis, Kabupaten Malang.

    Pemain yang akrab disapa Nick itu mengikuti program latihan bersama skuat cadangan Arema. Sedangkan pemain inti masih diistirahatkan setelah pertandingan tandang melawan Persiba Balikpapan, Sabtu (10/9/2016).

    "Saya tahu latihan sekarang tidak diikuti semua pemain karena sebagian masih pemulihan setelah pertandingan. Tapi, saya sudah merasakan Arema tim yang bagus. Pemain lain juga terbuka dengan kedatangan saya," kata Nick, mantan pemain Melbourne City itu.

    [bacajuga:Baca Juga](2599481 2599028 2599518)

    Meski baru sekali latihan, status Nick kini sudah resmi jadi pemain Arema. Bahkan dia sudah dapat pengesahan dari PT Gelora Trisula Semesta (GTS), operator TSC. Hal itu diketahui dari tercantumnya nama Nick dalam situs resmi TSC.

    Manajemen Singo Edan memang sudah mendaftarkan Nick ketika tim inti bermain di kandang Persiba Balikpapan.

    "Saya senang bisa bergabung dengan Arema. Meski pengalaman pertama main di Indonesia, saya sangat tertarik," lanjutnya.

    Nick mengaku memiliki informasi cukup banyak terkait sepak bola Indonesia. Apalagi di putaran kedua ada beberapa pemain eks Liga Australia yang datang. Seperti di Persib ada Diogo Ferreira (eks Perth Glory) dan Marcos Flores (eks Central Coast Mariners).

    "Saya tahu dan penasaran dengan Indonesia karena beberapa pemain dari Australia ke sini," ungkapnya

    Sementara itu asisten pelatih Arema, I Made Pasek Wijaya, yang memimpin sesi latihan masih belum bisa melihat skill dan kondisi fisik Nick secara utuh karena program latihan Arema kali ini hanya berkutat pada pemulihan.

    "Masih belum bisa beri penilaian kalau tentang skill dan fisik. Tapi, kami yakin dia pemain bagus dengan pengalamannya di Australia," kata pelatih asal Bali tersebut.

     

    Video Populer

    Foto Populer